Nasional

Di Tengah Ancaman Kabut Asap, Kalsel Berpotensi Diguyur Hujan

Kabut asap akibat kebakaran lahan dan hutan masih mengancam sejumlah wilayah di Kalimantan Selatan pada Kamis (7/9).

Featured-Image
Ilustrasi Hujan. Foto: Freepik

bakabar.com, BANJARMASIN - Kabut asap akibat kebakaran lahan dan hutan masih mengancam sejumlah wilayah di Kalimantan Selatan pada Kamis (7/9).

Sejumlah wilayah tersebut yakni Banjarmasin, Banjarbaru, Barabai, Kandangan, Martapura, Pelaihari dan Rantau. 

"Waspada potensi kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kalimantan Selatan," tulis BMKG dalam situs resminya.

Baca Juga: 100 Personel Banser Berangkat ke Jawa Timur, Amankan Haul Guru Bangil ke-35

Baca Juga: Dear Warga Banjarbaru Terdampak Kekeringan, Berikut Lokasi Tandon Air Bersih Gratis!

Kabar baiknya, setelah berbulan-bulan, tanda-tanda hujan sudah muncul di beberapa daerah di Banua Anam seperti Barabai, Amuntai, Paringin, dan Tanjung.

"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat pada siang dan sore hari," tulis BMKG lagi. 

Selain sejumlah wilayah tersebut, umumya cuaca Kalsel masih cerah berawan. Kondisi ini terus bertahan hingga malam hari. Namun pada Jumat dini hari, kabut asap masih akan melanda sejumlah wilayah di Banua. Sementara suhu udara berkisar antara 23 hingga 34 derajat celsius. 

Editor


Komentar
Banner
Banner