Kalsel

Detik-Detik Pencoblosan di Tanah Laut, TPS Porak-Poranda Disapu Angin Ribut

apahabar.com, PELAIHARI – Jelang detik-detik pencoblosan, sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) di Kabupaten Tanah Laut porak-poranda…

Featured-Image
Sejumlah TPS di Tanah Laut porak poranda diterjang angin ribut. Salah satunya di TPS 01 Desa Tambang Ulang. Foto: Ali Chandra

bakabar.com, PELAIHARI – Jelang detik-detik pencoblosan, sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) di Kabupaten Tanah Laut porak-poranda disapu angin ribut disertai hujan, Rabu (09/12) pagi.

Sekitar jam 08.00, tenda dan kursi pun berserakan hingga akhirnya petugas memutuskan memindah TPS.

Di TPS 01 Desa Tambang Ulang bahkan tenda TPS runtuh akibat disapu angin kencang itu.

“TPS kini sudah dipindah ke kantor desa dan sudah aman dan kembali berjalan lancar,” ujar Camat Tambang Ulang Ade Gumelar kepada bakabar.com.

img

Sejumlah TPS di Tanah Laut porak poranda diterjang angin ribut. Foto: Ali Chandra

Hal yang sama juga terjadi di wilayah Batakan dan Tanjung Dewa, Kecamatan Panyipatan.

Dari data berhasil dihimpun, ada 3 TPS di wilayah itu tersapu angin ribut.

Angin dan hujan datang tiba-tiba pagi tadi di Desa Batakan. Dua TPS akhirnya terpaksa dipindahkan. Yakni TPS 03 dan TPS 04.

“Sementara di wilayah Desa Tanjung Dewa TPS 01 juga terpaksa dipindah akibat angin ribut,” ujarnya.

Hal yang sama di TPS Desa Kandangan Lama Masih di Kecamatan Panyipatan TPS juga bergeser akibat angin dan hujan.

Berdasarkan informasi, sejumlah TPS di wilayah pesisir Kabupaten Tanah Laut terpaksa dipindah lantaran terjadi hujan dan angin sangat kencang.

Ketua KPU Tanah Laut Arif Mukhyar saat dihubungi media ini mengatakan pihaknya masih melakukan inventarisir lokasi TPS yang berpindah akibat tersapu angin.

“Kami masih mendata TPS mana saja yang dipindah,” jelasnya.

Namun demikian ia menjamin tetap terlaksana dengan lancar.

Hingga berita ini diturunkan, tidak ada laporan korban jiwa dalam insiden tersebut.



Komentar
Banner
Banner