News

Cuaca Ekstrem, BPBD Tanbu Minta Masyarakat Waspada

apahabar.com, BATULICIN – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanah Bumbu mengingatkan kepada masyarakat Bumi Bersujud…

Featured-Image
Kondisi perumahan warga di Kelurahan Tungkaran Pangeran akibat dihantam angin puting beliung. Foto-Istimewa

bakabar.com, BATULICIN – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanah Bumbu mengingatkan kepada masyarakat Bumi Bersujud untuk waspada terhadap cuaca.

Diketahui sejak beberapa hari terakhir cuaca di Tanah Bumbu sedang ekstrem dengan kondisi hujan disertai angin yang kencang.

“Masyarakat harus waspada dengan cuaca kita saat ini yang lumayan ekstrem,” pinta Kepala Pelaksana BPBD Tanah Bumbu, Eryanto Rais, kepada bakabar.com, Jumat (25/2).

Eryanto mengimbau agar masyarakat yang dekat lokasi infrastruktur seperti tihang listrik serta pepohonan agar lebih berhati-hati terhadap cuaca hujan lebat yang disertai angin kencang.

“Waspada cuaca, kemarin tiang listrik roboh menimpa rumah warga dan juga terbongkarnya atap rumah akibat puting beliung,” ucapnya.

Kemudian kepada masyarakat yang berada dekat dengan pesisir laut atau pantai dan bantaran sungai, Eryanto juga meminta lebih waspada.

“Angin sangat kencang di daerah pesisir, kemudian juga kondisi hujan yang tinggi, jadi masyarakat harus lebih waspada dengan puting beliung serta meluapnya air atau banjir,” ujarnya.

Selain itu bagi masyarakat daerah pegunungan juga demikian, Eryanto mengimbau untuk berhati-hati dengan bencana tanah longsor atau pun pohon tumbang.

“Kondisi cuaca ekstrim ini diprediksi akan masih terjadi beberapa hari ke depan. Semua harus tetap waspada untuk menghindari sesuatu yang tidak diinginkan,” tuturnya.

“Apabila terjadi bencana segera melapor ke aparatur desa, aparatur kecamatan dan BPBD Tanah Bumbu, sehingga secepatnya dilakukan upaya pertolongan dan penyelamatan baik harta benda dan jiwa oleh petugas yang menangani,” pungkasnya.

Diketahui kemarin, angin puting beliung sempat menerjang wilayah Kecamatan Simlang Empat, tepatnya di Kelurahan Tungkaran Pangeran.

Akibat puting beliung tersebut puluhan rumah warga serta fasilitas umum rusak dan tiang listrik roboh.



Komentar
Banner
Banner