bakabar.com, BEKASI - Penyelenggaraan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di Kota Bekasi pasca Bulan Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1444 H batal digelar pada Minggu (30/4).
Penyelenggaraan Car Free Day yang sedianya digelar di area Summarecon Bekasi dan ruas Jalan Ahmad Yani, akan kembali dilangsungkan pekan depan.
Hal demikian seperti yang dimuat dalam Surat Edaran Nomor 660.11 2079/Dinas Lingkunga Hidup tentang Penghentian Sementara Penyelenggaraan Car Free Day (CFD) di Kota Bekasi.
Baca Juga: Libur Lebaran 2023, Car Free Day Ditiadakan di Jakarta
Baca Juga: Car Free Day Tetap Digelar Selama Ramadan
"Berkenaan dengan pengamanan mudik Lebaran 1444 Hijriah atau 2023 di Kota Bekasi, dengan ini menyampaikan Bahwa CFD yang biasa digelar hari Minggu pukul 06.00 WIB, untuk sementara ditiadakan," kata Tri, Sabtu (29/4).
Plt. Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto mengatakan diundurnya penyelenggaraan CFD di Kota Bekasi lantaran petugas gabungan masih dalam pengamanan Operasi Ketupat 2023.
Sebagai informasi, Pemerintah telah memprediksi bahwa puncak arus balik gelombang kedua akan terjadi pada Minggu (30/4) hingga Senin (1/5).