Pemkab Balangan

Bupati Abdul Hadi Aspresiasi Atas Raihan Kontingen Balangan di Porprov XI Kalsel

Bupati Balangan, H Abdul Hadi apresiasi atas raihan para kontingen Porprov XI Kalsel 2022

Featured-Image
Bupati Abdul Hadi dan Ketua KONI Balangan Syamsudinoor usai penutupan Porprov Kalsel XI Di HSS, Minggu (13/11) malam. Foto-Tangkapan Layar/Video Humas Pemkab Balangan

bakabar.com, PARINGIN - Bupati Balangan, H Abdul Hadi apresiasi atas raihan para kontingen Porprov XI Kalsel 2022 di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS). Di mana para atlet asal Bumi Sanggam menorehkan hasil sesuai harapan yakni peringkat 9 dan peningkatan medali.

"Kita ucapkan selamat kepada seluruh kontingen, baik tim ofisial dan para atlet seluruh cabor, kita masuk sepuluh besar dan tidak menjadi juru kunci lagi, kami ucapkan selamat," ujar Bupati Abdul Hadi, Minggu (14/11) malam saat menghadiri penutupan ajang Porprov XI di Kabupaten HSS.

Selanjutnya ia berharap agar KONI Balangan terus melakukan pembinaan terhadap cabor dan para atletnya. Sehingga prestasi atlet daerah bisa terus dikembangkan.

Pada kesempatan yang sama, Ketua KONI Balangan, Syamsudinoor mengungkapkan, rasa bangganya terhadap kontingen atlet yang telah berjuang sekuat tenaga.

"Terima kasih kepada seluruh tim manager, atlet dan ofisial atas raihannya, dan ke depan kita akan terus berkoordinasi dengan pemerintah untuk meningkatkan venue-venue olahraga yang belum ada, serta sesuai diskusi dengan Bupati, kita berharap dapat menjadi tuan rumah Proprov ke depannya," tutur Syamsudinoor.

Sementara itu perwakilan Cabor, Hary Hairil Hadi selaku Ketua cabor Esport sekaligus Ketua KNPI Balangan berharap semua atlet agar terus bersemangat, baik yang sudah meraih medali maupun yang belum.

"Alhamdulillah Balangan mencapai target sepuluh besar dimana kita ketahui kita di posisi sembilan se Kalsel. Tetap semangat dan tetap terus berbenah untuk meningkatkan capaian raihan prestasi, dan mudah-mudahan kita nanti bisa ke lima besar," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner