Pemkab Banjar

Bukber Pemkab Banjar, Bupati Saidi Minta SKPD Jaga Kebersamaan

Bupati Banjar H Saidi Mansyur dan Wakilnya Habib Idrus Al-Habsyie menggelar silaturahmi sekaligus buka puasa bersama dengan pejabat lingkup Pemkab Banjar.

Featured-Image
Bukber dan Silaturrahmi Pemkab Banjar di Mahligai Sultan Adam Martapura, Minggu (25/3). foto-MC Banjar

bakabar.com, MARTAPURA - Bupati Banjar H Saidi Mansyur dan Wakil Bupati Habib Idrus Al-Habsyie menggelar silaturahmi sekaligus buka puasa bersama dengan pejabat lingkup Pemkab Banjar, di Mahligai Sultan Adam Martapura, Minggu (24/3).

Juga berhadir Ketua TP PKK Banjar Hj Nurgita Tiyas, unsur Forkopimda, Sekda Banjar HM Hilman, asisten, staf ahli, kepala SKPD, habaib dan alim ulama ulama, direktur perusda serta tokoh masyarakat.

Dalam kesempatan itu, Saidi mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada habaib, ulama, tokoh agama dan masyarakat serta warga Banjar atas kontribusi maupun dukungan dalam menciptakan kerukunan sebagai pilar utama dalam pelaksanaan pembangunan di daerah.

"Saya juga meminta kepada seluruh SKPD lingkup Pemkab Banjar untuk selalu menjaga kebersamaan dan kekompakan, meningkatkan semangat kerja sehingga dapat memberikan kontribusi terbaik untuk kemajuan daerah,” pinta Saidi.

Sementara dalam tausiah, Guru Muhammad Fauzan menerangkan tentang bekal yang harus dipersiapkan dalam menghadapi akhirat. Diyakini sebaik-baiknya bekal adalah amal saleh atau kebajikan.

“Beramal saleh dalam kehidupan di dunia akan memberatkan timbangan kita di akhirat nanti. Sebab itu, amal saleh menjadi salah satu bekal yang paling utama bagi manusia di akhirat kelak,” tutupnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner