Kalsel

BREAKING! Sungai di Hantakan HST Meluap, Jembatan Darurat Desa Alat Putus

apahabar.com, BARABAI – Hujan yang mengguyur Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) pada Selasa (25/5) pagi membuat…

Featured-Image
Jembatan penyebrangan darurat di Desa Alat terputus akibat derasnya arus sungai, Senin (25/5). Foto: Istimewa.

bakabar.com, BARABAI – Hujan yang mengguyur Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) pada Selasa (25/5) pagi membuat debit air sungai di Kecamatan Hantakan mengalami peningkatan.

Luapan sungai dari hulu Pegunungan Meratus ini bahkan membuat jembatan penyebrangan darurut di Desa Alat terputus untuk kesekian kalinya karena tergerus arus cukup deras dan membawa sampah-sampah hingga menghantam jembatan.

Kepala Pelaksana BPBD HST, Budi Haryanto menyebutkan kenaikan air yang membawa sampah dan batang-batang pohon itu mencapai 1,5 meter dan deras.

“Warga yang berada di wilayah bantaran sungai agar waspada, namun jangan panik,” kata Budi.

Budi bilang, Tim BPBD saat ini merapat ke Alat bersama stakeholder terkait. Pihaknya segera mempersiapkan langkah-langkah kontijensi antisipasi peningkatan debit air.

“Tim kami sudah berangkat menggunakan 2 unit mobil dengan membawa dua perahu fiber meluncur ke atas,” terang Budi.

Ia berharap, mudah-mudahan cuaca cerah dan tidak hujan lagi dan debit air dapat turun hingga tidak mengakibatkan banjir.

Pantauan Tim BPBD, di Sungai Barabai tepatnya di Simpang Tiga Jalan Ulama, ketingian air di angka -110cm/190cm masih di atas batas normal.

“Jadi kami harap warga jangan panik namun tetap waspada,” tutup Budi.



Komentar
Banner
Banner