Tak Berkategori

BREAKING! Perampok Emas Nenek di Kelayan Banjarmasin Ditangkap, Mau Kabur Lewat Laut

apahabar.com, BANJARMASIN – Kurang dari 24 jam, polisi menangkap salah satu terduga pelaku perampokan di Kelayan,…

Featured-Image
Perampokan Nenek Salbiah viral di media sosial. Pelakunya dikabarkan sudah ditangkap. Foto: Ist

bakabar.com, BANJARMASIN – Kurang dari 24 jam, polisi menangkap salah satu terduga pelaku perampokan di Kelayan, Banjarmasin.

Pelaku berinisial RN (41) warga Duren Sawit, Jakarta Timur. Dia ditangkap saat hendak kabur menggunakan Kapal Mila Utama pada Selasa (5/10) malam.

“Kita tangkap di atas kapal saat berada di muara Banjar. Kita kejar menggunakan kapal Pelni,” kata Kapolsek Banjarmasin Selatan, Kompol Yopie Andri Haryono.

Saat itu, pelaku dalam pelayaran menuju Surabaya.

“Dibantu oleh pihak Pelni, kami berangkat menggunakan kapal tunda, menghampiri Kapal Mila Utama yang lepas jangkar,” ujar kapolsek.

Penangkapan melibatkan tim gabungan dari Unit Reskrim Polsek Banjarmasin Selatan, Jatanras Polresta Banjarmasin, Timsus Polresta Banjarmasin dan Resmob Polda Kalsel.

“Kita masih periksa dan dalami bersama tim khusus,” tambahnya.

Sementara satu pelaku lainnya, kata Yopie, saat ini masih dalam pengejaran oleh pihaknya.

Disinggung soal apakah pelaku merupakan sindikat lintas provinsi, kapolsek menduga kuat demikian.

“Dugaannya sindikat lintas provinsi,” pungkasnya.

Kronologis Perampokan

Duduk Perkara Viral Perampokan Emas Nenek di Kelayan: Disekap, Ditendang, Diturunkan di Banjarbaru

Perampokan terjadi lagi di Banjarmasin. Mirisnya, korban seorang nenek-nenek asal kelayan. Emas puluhan gram ikut raib.

Korban bernama Salbiah (65), rumahnya tepat di Kelayan B, Gang Kurnia RT 2, Kelayan Timur, Banjarmasin Selatan.

Perampokan bermula pada Selasa (5/10) sekitar pukul 11.00 ketika Salbiah pergi ke warung untuk membeli bahan-bahan masakan.

Baca selengkapnya di halaman selanjutnya:

Hendak pulang, tiba-tiba sebuah mobil berhenti tepat di depan Gang Babussalam. Dari dalam mobil, terdengar seseorang yang memanggil nama korban.

"Biah-Biah," Salbiah menirukan ucapan pelaku.

Mendengar suara panggilan, Salbiah pun mendatangi mobil itu. Salah satu pelaku mengaku berkeluarga dengan korban.

"Dia bilang kalau ibunya mau mengadakan acara perkawinan, dia menyuruh saya ikut dalam mobil," katanya.

Karenanya, Salbiah pun mau masuk dalam mobil. Di dalam, kata Salbiah, mereka berbincang panjang lebar.

"Pelaku seperti benar-benar tahu soal keluarga saya," katanya.

Salbiah kemudian dibawa berkeliling. Hingga di suatu tempat kedua pelaku mencoba meminta perhiasan Salbiah secara paksa.

Salbiah bahkan sempat ditendang hingga diancam dibunuh oleh kedua pelaku di dalam mobil itu.

"Saya tidak berdaya. Saat itu saya cubit pelaku tapi rasanya lemah sekali. Andaikan saya punya gigi akan saya gigit," katanya.

Mau tak mau, Salbiah menyerahkan perhiasannya berupa 3 cincin, 1 kalung dan 1 gelang. Total kerugian puluhan juta rupiah.

"Berat emas puluhan gram," ujarnya.

Salbiah kemudian diturunkan di kawasan Liang Anggang, Banjarbaru hingga ada seseorang yang menolong untuk mengantarkannya pulang ke rumah.

Sekitar pukul 14.00 dini hari ia sampai di rumah. Lantas, ia menceritakan perampokan ini ke keluarganya. Kemudian baru melapor ke polisi.

Salbiah bilang salah satu pelaku yang menyetir mobil berciri-ciri kurus-tinggi, berkulit kuning langsat dan berbicara dengan logat Jawa.

Sementara pelaku yang duduk di belakang berciri-ciri berbadan pendek, rambut depannya tipis dan berkumis.

Beredar kabar jika para pelaku telah diamankan polisi. Namun sampai berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi kepolisian.

Komentar
Banner
Banner