Hot Borneo

BP Jamsostek Banjarmasin Sosialisasikan Program JKP ke Disnakertrans Kalsel

BP Jamsostek Banjarmasin mensosialisasikan program Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP) kepada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kalsel.

Featured-Image
BP Jamsostek Banjarmasin menyosialisasikan program Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP) kepada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kalsel. Foto-Dok

bakabar.com, BANJARMASIN - BP Jamsostek Banjarmasin menyosialisasikan program Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP) kepada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kalsel.

Bertempat di salah satu hotel di Banjarmasin Timur, Senin (20/3), kegiatan sosialisasi itu dilakukan dalam rangka untuk penyampaian program serta penyeragaman tata cara praktik klaim terkait Program JKP.

"Dengan kegiatan ini semoga dapat terbangun sinergi yang baik antara BPJS Ketenagakerjaan dan pemerintah daerah, khususnya Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi," ucap Kepala Kantor BP Jamsostek Banjarmasin, Bunyamin Najmi, di sela kegiatan.

Baca Juga: Di Batola, BP Jamsostek Banjarmasin Sosialisasikan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

Bunyamin menambahkan peserta BPJS Ketenagakerjaan nantinya dapat menerima informasi update terkait JKP yang detail dan sama baik dalam tata cara pengajuan, pembayaran, maupun manfaat dari dua instansi baik BPJS Ketenagakerjaan maupun Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi.

“Terkait manfaat JKP yang didapatkan peserta BP Jamsostek khusus yang terkena PHK berupa uang tunai, pelatihan kerja dari dinas tenaga kerja serta informasi pasar kerja,” terang Bunyamin.

Baca Juga: Dirut BPJamsostek Buka-bukaan Dana JHT Rp 372 Triliun

Terakhir, Bunyamin menerangkan lebih lanjut mengenai manfaat uang tunai yang didapatkan peserta yang terkena PHK dari program JKP selama enam bulan dengan besaran 45% dari upah terakhir di tiga bulan pertama dan 25% dari upah terakhir di tiga bulan berikutnya dengan batasan maksimal gaji yang dilaporkan sebesar lima juta rupiah.

Untuk diketahui, pada kegiatan tersebut, turut hadir Kepala Dinas Disnakertrans Kalsel Irfan Sayuti beserta jajarannya.

Editor


Komentar
Banner
Banner