Nasional

Borneo Wonderland, Sajikan Pemandangan Hamparan Gunung dan Segudang Wahana

Menikmati pemandangan alam tidak mesti harus jauh-jauh pergi ke gunung.

Featured-Image
Pemandangan di Borneo Wonderland. Foto-apahabar.com/Hasan

bakabar.com, BANJARBARU - Menikmati pemandangan alam tidak mesti mendaki gunung. Khusus warga Banjarbaru dan Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, tempat wisata untuk melihat pemandangan indah bisa didapatkan dengan mudah, dan jarak tempuh yang lumayan dekat.

Wisata itu bernama Borneo Wonderland, lokasinya berada di Desa Abirau, Kecamatan Pulau Nyiur, Kabupaten Banjar. Pengunjung hanya memerlukan waktu sekitar 1 jam dari Kota Banjarbaru menuju lokasi wisata tersebut.

Di lokasi ini, pengunjung akan disuguhkan dengan pemandangan hamparan gunung yang hijau. Matahari terbit dan tenggelam juga bisa dinikmati di sini. 

Tak hanya pemandangan alam, banyak juga wahana yang tersedia di Borneo Wonderland ini. Virtual Realiti, sekuter, playground, balon udara, kamping, memanah, tangga menuju "surga" dan banyak lagi yang lainnya. 

"Untuk tarif, cukup terjangkau. Biaya masuk di weekday Rp30 ribu. Kalau weekend Rp35 ribu," ujar Supervisor Marketing Borneo Wonderland, M Irfan Maulana Fadilah, Minggu (6/8).

Adapun biaya wahana bervariasi. Dari Rp30 ribu sampai Rp50 ribu. "Yang pasti, berkunjung ke sini bakal seru," katanya.

Dalam waktu dekat, pihaknya juga akan mengadakan pesta layang-layang di Borneo Wonderland.

"Peserta tidak terbatas. Sebanyak-banyaknya," tukas Irfan.

Salah satu pengunjung, Muhammad Zaini mengaku terpesona dengan keindahan alam yang ada di Kabapaten Banjar tersebut. Pria Banjarmasin ini sengaja datang ke Borneo Wonderland untuk menikmati pemandangan alam dan wahana yang disediakan.

"Meski jalan menuju ke sini cukup rusak, tapi terbayarkan oleh pemandangan alamnya," tutur Zaini.

Editor


Komentar
Banner
Banner