Regional

Bocah 9 Tahun Tewas Tenggelam di Sungai Ciliwung Bogor

Seorang anak laki-laki berusia 9 tahun sempat hilang usai tenggelam saat berenang di Sungai Ciliwung, Kecamatan Cibinong, Bogor, Jawa Barat.

Featured-Image
Bocah tenggelam di Sungai Ciliwung Bogor ditemukan tewas (Foto: Dok. BPBD Kabupaten Bogor).

bakabar.com, BOGOR - Seorang anak laki-laki berusia 9 tahun sempat hilang usai tenggelam saat berenang di Sungai Ciliwung, Kecamatan Cibinong, Bogor, Jawa Barat.

Staf Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Jalaludin mengatakan, korban telah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Dia ditemukan pagi tadi.

"Pada pukul 07.40 WIB korban sudah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia," kata Jalaluddin dalam keterangannya, Minggu (18/6).

Baca Juga: Bocah 13 Tahun Tewas Tenggelam di Bojong Gede Bogor

Korban ditemukan sejauh 2 kilometer dari titik awal hanyut oleh tim SAR gabungan yang melakukan pencarian. Korban sendiri diketahui hanyut pada Sabtu (17/6) pukul 16.00 WIB.

Kejadian berawal saat korban bersama tiga orang temannya sedang berenang di sungai. Korban kemudian melompat ke sungai, dan tak kunjung kembali.

"Diketahui korban tidak bisa berenang dan hanyut terbawa arus sungai," ungkapnya.

Tim SAR gabungan sempat melakukan pencarian pertama korban hilang. Namun, korban belum ditemukan pada hari pertama pencarian.

Editor


Komentar
Banner
Banner