bakabar.com, BANJARMASIN – Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) menggelar kegiatan Intervensi Ketahanan Keluarga Berbasis Sumber Daya Pembangunan desa/kelurahan.
Kegiatan dilaksanakan di Summer Bed N' Breakfast Hotel Banjarmasin, Kamis (20/5).
Diawali sambutan Kepala BNN Kota Banjarmasin, Kompol H.M Uskiansyah, kegiatan ini melibatkan Camat Banjarmasin Selatan, Lurah Tanjung Pagar beserta Tim Penggerak PKK, tim relawan, remaja masjid dan karang taruna di Kelurahan Tanjung Pagar Kota Banjarmasin.
Kegiatan intervensi ini bertujuan untuk memperkuat pencanangan program Desa/kelurahan Bersinar di Kelurahan Tanjung Pagar Kota Banjarmasin,
Dalam kegiatan tersebut, BNNK Banjarmasin sekaligus melakukan kegiatan dalam rangka PRA HANI tahun 2021.
Diakhir kegiatan, Kepala BNN Kota Banjarmasin mengharapkan agar camat maupun lurah beserta masyarakat di lingkungannya agar dapat ikut berpartisipasi dan mendukung program Desa/Kelurahan Bersinar ini demi mewujudkan kota “Banjarmasin Bersinar.” (Adv)