Musnalub Apeksi

Bima Arya To The Point ke Jokowi: IKN Katalisator Kalimantan!

Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia atau Apeksi menyampaikan dukungannya terhadap Ibu Kota Nusantara (IKN).

Featured-Image
Bima Arya memberi sambutan Munaslub Apeksi di Bogor, Jawa Barat, Jumat (15/12) (Foto: apahabar.com/Hendra).

bakabar.com, BOGOR - Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia atau Apeksi mendukung penuh megaproyek Ibu Kota Nusantara (IKN).

Hal itu disampaikan Ketua Dewan Pengurus Apeksi, Bima Arya. Dia menyampaikannya langsung ke Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Jokowi turut hadir membuka Musyawarah Luar Biasa (Munaslub) Apeksi di Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat (15/12).

Bima yakin IKN bisa menjadi dorongan kota-kota di Indonesia agar berkembang, sehingga bisa semakin maju dengan pembangunan berkelanjutan.

"Bapak Presiden, Apeksi mendukung IKN. Tahun lalu kami berkunjung, kami sampaikan, kita yakini IKN agar menjadi katalisator untuk tumbuh dan berkembangnya kota-kota di Indonesia yang maju dan memiliki pembangunan yang berkelanjutan," imbuh Bima, Jumat (15/12).

Apeksi berharap IKN memberikan dampak bagi kota-kota yang ada di Kalimantan. Menurutnya, ada sembilan kota di Kalimantan yang berharap IKN memberikan dampak positif.

"Kita berharap bahwa IKN juga akan berdampak bagi kota-kota di Kalimantan. Ada 9 Wali Songo Bapak Presiden, yang benar-benar berharap," jelasnya.

"Teman-teman di Kalimantan ini menamakan dirinya Wali Songo, 9 Wali Kota, yang berharap IKN bisa memberikan efek di sana," tuturnya lagi.

Bima juga megatakan bahwa sumber daya manusia di IKN unggul. Aparatur Sipil Negara (ASN) terbaik di Kalimantan, layak menyiapkan IKN ke depan.

Maksudnya, sumber daya manusia di IKN adalah sumber daya manusia yang di atas rata-rata.

"Kami berpandangan bahwa ASN-ASN terbaik di Kalimantan, layak untuk menyiapkan IKN untuk Indonesia Emas 2045," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner