bakabar.com, BANJARMASIN – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Banjarmasin melakukan pembersihan di sejumlah pasar di Kota Banjarmasin.
Sasarannya berdekatan dengan lokasi Pasar Sentra Antasari yakni di kawasan blok D yang lebih dikenal kawasan “Kasbah”. Pembersihan dilakukan selama 4 hari berturut turut dengan tanggal yang berbeda-beda.
Kepala Bidang PSDP dan Pasar, Ichrom Muftezar menyampaikan dalam operasi pembersihan kali ini pihaknya menargetkan dapat mengumpulkan 3 kontainer berisi sampah. Kemudian di waktu tertentu mampu mengumpulkan sampai kontainer sampah yang sudah berumur belasan tahun.
"Total sampah yang dikeluarkan dari Gedung Utama Pasar Sentra Antasari berjumlah 13 kontainer, dan insyaallah secara bertahap kami akan terus melakukan pembersihan dengan melihat sikon para petugas," ujarnya.
Untuk itu, ia mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi tingginya kepada seluruh ASN dan Petugas Bidang PSDP & Pasar, juga kepada Lurah, Babinsa dan Babinkamtibmas Kelayan Luar.
Mereka, kata dia, selalu hadir untuk membantu dan menurunkan Satgas Kebersihannya, juga kepada pedagang dan warga pasar yang memberikan ruang dan waktu untuk membersikan kawasan tersebut.
"Semoga kita sekalian mendapatkan ganjaran berlipat ganda dari Allah SWT, Tuhan YME, kami tunggu kolaborasi dari semua pihak pada kegiatan selanjutnya,” pungkasnya.
Pembersihan dilakukan Bidang PSDP & Pasar bersama dengan petugas kebersihan pasar, petugas loket, petugas kamtib dan penagih pasar.