Bujur Jua Kah?

Benarkah Konsumsi Oralit Saat Sahur Bisa Menjaga Tubuh dari Dehidrasi?

Belum lama ini pernyataan tentang mengkonsumsi oralit saat sahur bisa menjaga tubuh dari dehidrasi viral di media sosial.

Featured-Image
Ilustrasi. Foto-Net

bakabar.com, BANJARMASIN - Belum lama ini pernyataan tentang mengkonsumsi oralit saat sahur bisa menjaga tubuh dari dehidrasi viral di media sosial.

Topik tentang oralit dapat menjaga tubuh dari dehidrasi ini viral di media sosial Twitter. Dalam sejumlah cuitan yang beredar, tidak sedikit warganet yang mengatakan bahwa minum oralit setiap sahur ampuh membantu tubuh agar tidak haus dan lemas selama berpuasa.

Lantas, benarkah minum Oralit saat sahur bisa membantu menjaga tubuh dari dehidrasi dan menahan haus selama puasa?

Sebagai informasi, oralit adalah obat untuk menggantikan cairan dan elektrolit tubuh yang hilang akibat muntah, demam, hingga diare. Diketahui, obat ini memang bermanfaat untuk mencegah dan mengobati dehidrasi.

Meski demikian, dokter spesialis penyakit dalam, Prof Dr dr Ari Fahrial Syam menegaskan bahwa oralit tidak boleh dikonsumsi untuk mencegah dehidrasi selama berpuasa.

"Informasi itu jelas tidak betul, ya. Sifatnya Oralit adalah oral rehydration (larutat rehidrasi), ya. Jadi kalau kita mengalami dehidrasi maka kita mengonsumsi oralit, tapi bukan pencegah. Itu yang harus diperhatikan," tegas Prof. Ari seperti dilansir dai CNBC Indonesia.

Prof Ari mengatakan bahwa Oralit mengandung garam dan gula. Bila dikonsumsi secara berlebihan dan tidak sesuai dengan ketentuan maka oralit dapat berisiko tinggi, terutama bagi penderita diabetes dan hipertensi atau tekanan darah tinggi.

"Jadi sekali lagi tidak betul informasi bahwa Oralit bisa mencegah dehidrasi," tegas Prof. Ari.

"Oralit itu tujuannya untuk dehidrasi. Jadi orang yang dehidrasi diberikan oralit agar dehidrasinya tidak tambah parah. Ini harus diperhatikan," lanjutnya.

Guna menghindari dehidrasi selama berpuasa, pastikan tubuh tidak kekurangan asupan cairan dengan tetap mengonsumsi tidak kurang dari dua liter air mineral dalam sehari, yakni dua gelas air mineral saat berbuka, empat gelas air saat makan malam, dan dua gelas air saat sahur.

Editor


Komentar
Banner
Banner