bakabar.com, SUKOHARJO - Rencananya Gerindra akan umumkan cawapres Prabowo pada pekan depan.
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad menyebut usulan Gibran Rakabuming menjadi calon wakil presiden Prabowo Subianto telah ditampung.
"Nanti kita putuskan bersama ketua umum koalisi yang mendampingi Pak Prabowo. Usulan cawapres sudah ditampung dan akan dibicarakan dengan ketua umum partai koalisi," katanya ditemui usai konsolidasi caleg Partai Gerindra se-Jateng dan DIY di Grand Mercure Hotel Solobaru, Minggu, (15/10).
Baca Juga: Gibran jadi Kandidat Kuat Cawapres Prabowo, Gerindra Buka Suara
Sementara itu dalam rapat konsolidasi yang dilakukan dalam rangka pemenangan yang diadakan DPD Gerindra Jawa Tengah dan Jogja. Pihaknya telah menyepakati target-target kemenangan.
"Kami sudah sepakat menyiapkan target kemenangan secara internal dan laporan dari setiap DPC Jawa Tengah dan Jogjakarta," tandasnya.
Dilain pihak Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani, mengaku pengumuman dari cawapres Prabowo akan diumumkan pada minggu depan.
"Ini hari minggu, Senin atau Selasa," katanya.
Selain itu Partai Gerindra juga tengah menunggu putusan Mahkamah Konstitusi seperti apa.
"Kita tunggu putusan MK kayak apa, MK itu adalah lembaga peradilan yang semua keputusannya bersifat final dan mengikat," tandasnya.