Bank Kalsel

Bank Kalsel Gelar Rapat Umum Pemegang Saham, Simak Hasilnya

apahabar.com, BANJARMASIN – Bank Kalsel menggelar kegiatan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan untuk Tahun Buku…

Featured-Image
Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan untuk Tahun Buku 2019 dan RUPS Luar Biasa (LB) Tahun 2020. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Bank Kalsel menggelar kegiatan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan untuk Tahun Buku 2019 dan RUPS Luar Biasa (LB) Tahun 2020.

RUPS kali ini begitu istimewa mengingat Kantor Akuntan Publik (KAP) telah selesai melakukan auditnya pada 20 Januari 2020, sehingga pelaksanaan RUPS tahun ini bisa lebih cepat dibandingkan beberapa tahun sebelumnya.

Kegiatan RUPS Tahunan dan LB yang diselenggarakan pada 3 Februari 2020 lalu di Hotel Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru dihadiri oleh seluruh Pemegang Saham Bank Kalsel, baik Gubernur Kalsel maupun Wali Kota dan Bupati dari 13 Pemerintah Kabupaten/Kota se-Kalsel.

Seluruh Pemegang Saham pun sepakat menerima Laporan Pengawasan Dewan Komisaris, Laporan Pertanggungjawaban Direksi, Penunjukan KAP untuk audit Tahun Buku 2020 dan Laporan Komite Remunerasi dan Nominasi (KRN) yang menjadi agenda dalam RUPS Tahunan.

Sementara untuk RUPS LB, seluruh Pemegang Saham juga sepakat menerima Laporan Permodalan dan Pembagian Laba/Hasil Usaha, termasuk dividen, yang disampaikan oleh Direksi Bank Kalsel.

Dalam sambutannya, Direktur Utama Bank Kalsel, Agus Syabarrudin, mengatakan walau banyak dipengaruhi oleh keadaan ekonomi global yang tidak menentu, kondisi kinerja keuangan Bank Kalsel tahun 2019 tetap mampu tumbuh positif.

"Ini bisa dilihat pertama dari sisi aset, jika di tahun 2018 lalu kita hanya mampu membukukan Rp 13,18 triliun, maka pada tahun 2019 ini naik menjadi Rp 13,95 triliun. Jika dipersentasekan ada kenaikan hingga mencapai 5,86% per Desember 2019," tegasnya.

Kemudian dari sisi Dana Pihak Ketiga (DPK) kinerja pertumbuhannya juga mengalami kenaikan hingga 9,69% dari tahun 2018 ke tahun 2019. Jika tahun 2018 lalu DPK hanya mencapai Rp 9,99 Triliun, maka di tahun 2019 naik menjadi Rp10,96 Triliun.

Lalu untuk kredit dan pembiayaan pada 2019 naik hingga Rp10,44 triliun. Padahal pada 2018 lalu capaiannya sebesar Rp 8,97 triliun. Artinya ada kenaikan sebesar 16,45%.

Baca Juga:Setoran Haji di Bank Kalsel Syariah Melonjak Drastis, Tembus Rp15,6 M

"Dari pencapaian kredit dan pembiayaan tersebut, kredit produktif yang meliputi kredit modal kerja dan kredit investasi menyumbang sekira 48%. Ini tentunya sudah sangat baik seiring dengan komitmen Bank Kalsel yang ingin menggeliatkan sektor ekonomi produktif yang ada di Banua," katanya.

"Sedangkan untuk laba (sebelum pajak) yang berhasil dibukukan adalah Rp221 Miliar pada tahun 2019 ini, pencapaian tersebut jauh lebih tinggi 22,9% dibanding realisasi tahun 2018 lalu yang hanya mencapai Rp.180 Miliar," tambahnya.

Terkait kebijakan bisnis Bank Kalsel pada 2020 untuk bisa mencapai berbagai target yang dicanangkan, ada dua strategi utama yang akan dilakukan, yakni IT Development dan People Development.

Dengan dua strategi tersebut diharapkan Bank Kalsel mampu meningkatkan kinerja keuangannya, baik itu dalam hal pertumbuhan aset sebesar 7,91%, pertumbuhan DPK sebesar 16,56%, Pertumbuhan Kredit sebesar 11% dan laba sebesar 11,06%.

"Memang jika dilihat tantangan di tahun 2020 kali ini tentu tidak mudah bagi Bank Kalsel untuk mencapai target-target yang telah ditetapkan. Tapi dengan konsistensi kami untuk terus berbenah kami meyakini target tersebut bisa diwujudkan," tambah Komisaris Utama Bank Kalsel Ary Bastari.

Sementara itu, Gubernur Provinsi Kalsel, Sahbirin Noor, mengatakan Bank Kalsel sebagai salah satu Badan Usaha milik Pemerintah Daerah diharapkan bisa terus konsisten dalam meningkatkan kinerjanya.

"Persaingan dengan kompetitor tentu tidak bisa dihindarkan. Tapi saya meyakini Bank Kalsel bisa terus menjadi Bank Kebanggaan Masyarakat Banua dan tetap eksis dari zaman ke zaman," tukasnya.

Dengan meningkatnya kinerja, maka diharapkan Bank Kalsel kedepannya terus menjadi andalan pemerintah daerah dalam ikut berkontribusi mendorong geliat ekonomi dan pembangunan di Banua agar lebih maju dan mandiri.

Baca Juga:Umroh Gratis dari Bank Kalsel Syariah

Reporter: Rizal Khalqi
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner