Kalteng

Banjir Merendam Sejumlah Desa di Kecamatan Kapuas Tengah

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Banjir merendam sejumlah desa di wilayah Kecamatan Kapuas Tengah, Kabupaten Kapuas, Kalteng….

Featured-Image
Banjir yang terjadi di wilayah Kecamatan Kapuas, Tengah, Kabupaten Kapuas. Foto-Istimewa

bakabar.com, KUALA KAPUAS – Banjir merendam sejumlah desa di wilayah Kecamatan Kapuas Tengah, Kabupaten Kapuas, Kalteng.

Camat Kapuas Tengah, Dodo mengatakan, ada 7 desa di kecamatannya yang terdampak banjir akibat curah hujan yang tinggi dalam beberapa hari terakhir.

6 desa itu yakni Desa Bajuh, Desa Merapit, Desa Pujon, Desa Karukus, Desa Tapen, Desa Kota Baru dan Desa Kayu Bulan. Puluhan rumah di beberapa desa tersebut dilaporkan terendam.

“Kami terus berkoordinasi dengan kepala desa untuk melakukan identifikasi terhadap warga yang terdampak banjir,” katanya kepada bakabar.com, Kamis (20/5) malam.

Dodo bilang, ketinggian air banjir masing-masing desa bervariasi. Berdasarkan laporan terbaru, Desa Karukus tepatnya di Jalur Sei Kuatan terdapat 13 kepala keluarga yang rumahnya terendam banjir dengan ketinggian air 1,5-2 meter.

“Sedangkan untuk Desa Tapen ada 52 rumah terendam dan 57 kepala keluarga terdampak. Kemudian Desa Kotabaru ada 40 KK rumahnya terendam dan 157 rumah terdampak,” ujarnya.

Camat Kapuas Tengah berharap, masing-masing pemerintah desa memantau dan waspada air tambah naik dan segera didata rumah terendam dan kepala keluarga terdampak.

“Mohon juga bisa dipantau kalau ada warga yang sakit imbas dari banjir. Sampai dengan saat ini belum ada dapur umum dan rata-rata daerah yang banjir itu langganan setiap tahun,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner