bakabar.com. BATULICIN - Intensitas hujan yang tinggi mengakibatkan banjir di sebagian wilayah Kecamatan Karang Bintang, Kabupaten Tanah Bumbu.
"Banjir meliputi dua desa yakni Desa Karang Bintang dan Desa Selaselilau," ungkap Kalak BPBD Tanah Bumbu, Sulhadi, melalui Sekretaris, Dwi Kesuma Putra, Sabtu (3/2) pukul 09.30 Wita.
Dwi Kesuma mengatakan lokasi banjir terjadi di Desa Karang Bintang berada di RT 03 dan RT 04. Sementara di Desa Selaselilau di RT 01, RT 02, RT 03 dan RT 04.
"Banjir akibat meluapnya air kiriman dari sungai Mantewe, sehingga menyebabkan air merendam permukaan rumah warga, sawah dan perkebunan," ujar Dwi Kesuma Putra.
Dwi Kesuma menuturkan untuk Desa Selaselilau banjir kedalaman air mencapai 1 meter di permukaan jalan dan menggenangi jalan sepanjang 1 kilometer.
Baca Juga: Almarhum Guru Danau di Mata Dandim 1001/HSU - Balangan
Ada 1 buah rumah yang terendam. Korban terdampak yakni di RT 01 sebanyak 27 KK, RT 02 sebanyak 31 KK, RT 03 sebanyak 23 KK dan RT 04 sebanyak 29 KK.
Sementara untuk Desa Karang Bintang ketinggian air di dalam rumah hingga mencapai 30 sentimeter. Korban terdampak di RT 03 sebanyak 42 KK dan RT 04 sebanyak 18 KK.
"Ada warga yang terdampak dievakuasi sebanyak 8 jiwa. Sebagian mengungsi di rumah keluarga. Jumlah total yang terdampak 170 KK," jelasnya.
Baca Juga: Guru Danau Wafat, Paman Birin Mengaku Kehilangan Ulama Kharismatik
Dwi Kesuma menambahkan pihaknya terus berupaya melakukan pemantauan dan mengevakuasi warga terdampak banjir bersama Basarnas, aparat desa, warga dan pihak kecamatan.
Pihaknya juga melakukan pendataan rumah warga yang tergenang banjir, serta melakukan kordinasi dengan pihak desa, kecamatan, TNI/Polri serta Puskesmas Karang Bintang.
"Petugas gabungan selalu standby di lapangan dengan sarana dan prasarana membantu warga," tukasnya.