Arus Mudik 2023

Bandara Halim Perdanakusuma Mulai Dipadati Pemudik Lebaran 2023

Para calon pemudik mulai memadati Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur jelang H-6 Lebaran 2023.

Featured-Image
Penumpang pesawat mulai memadati Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Minggu (16/4/2023). Jumlah penumpang pesawat pada H-7 di bandara ini mencapai 10.953 orang. ANTARA/Syaiful Hakim

bakabar.com, JAKARTA - Para calon pemudik mulai memadati Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur jelang H-6 Lebaran 2023.

Merujuk data Posko Monitoring Mudik Lebaran di Halim Perdanakusuma, jumlah penumpang per Sabtu (15/4) mencapai lebih dari 10.953 penumpang atau naik 4 persen dibandingkan Jumat (14/4) kemarin.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Bandara Halim Lakukan Pemeliharaan Landas Pacu

Sedangkan jumlah penumpang pada Minggu siang atau H-6 lebaran tercatat sebanyak 3.540 orang.

"Data ini belum seluruhnya masuk," kata petugas posko mudik yang enggan disebutkan namanya seperti dikutip Antara, Minggu (16/4).

Salah satu penumpang pesawat, Dani (35) mengaku dirinya mulai mudik pada Minggu ini untuk bertemu keluarganya di Surabaya, Jawa Timur.

Baca Juga: Terminal 1B Bandara Soetta Dibuka, Antisipasi Lonjakan Penumpang

"Alhamdulillah saya bisa mudik pada tahun ini," ujarnya.

Sebelumnya, Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mencatat ada 412 pesawat yang disiapkan untuk menghadapi masa angkutan Lebaran 2023.

Direktur Kelaikudaraan dan Pengoperasian Pesawat Udara Ditjen Perhubungan Udara M. Mauludin merinci pesawat yang siap untuk membawa pemudik itu meliputi: Garuda Indonesia 54 unit, Citilink 48 unit, Lion Air 86 unit, Batik Air 63 unit, Wings Air 50 unit, Super Air Jet 45 unit, Sriwijaya Air 4 unit, NAM Air dua unit, Pelita Air 5 unit, IAA 21 unit, Transnusa 4 unit, Susi Air 25 unit, dan Trigana Air 5 unit.

Adapun, jumlah penumpang pada Lebaran 2023 diprediksi mencapai 4.479.688 penumpang baik internasional dan domestik atau naik 44 persen lebih dibanding Lebaran 2022 yang berjumlah 3.097.628 penumpang.

Editor


Komentar
Banner
Banner