bakabar.com, JAYAPURA – TNI-Polri terlibat baku tembak dengan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di sekitar landasan pacu Bandara Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua, Jumat (19/2). Dalam baku tembak itu, 1 anggota KKB tewas.
Kabid Humas Polda Papua, Kombes Ahmad Kamal di Jayapura membenarkan adanya baku tembak di sekitar Bandara Ilaga hingga menewaskan 1 anggota KKB.
Melangsir Antara, baku tembak yang berlangsung sekitar 2,5 jam itu berawal saat KKB menembak di sekitar Bandara Ilaga pada pukul 09.20 WIT.
“Awalnya KKB menembaki anggota Paskhas yang bertugas di Bandara Ilaga hingga terjadi kontak senjata,” kata Kamal.
Ia mengatakan bahwa anggota Polres Puncak dan TNI AD yang ada di Ilaga memperkuat anggota Paskhas.
Ketika ditanya kekuatan KKB saat kontak senjata, Kamal mengatakan bahwa berdasarkan laporan yang diterima tercatat 5 anggota KKB dengan menggunakan senjata laras pendek.
Terkait dengan identitas anggota KKB yang tewas dalam kontak tembak, Kamal mengaku belum tahu pasti identitasnya.
“Kami masih menunggu laporan lengkap dari Polres Puncak, ” kata Kombes Kamal.