News

Antisipasi Lonjakan Penumpang, Bandara Syamsudin Noor Perpanjang Jam Operasional

apahabar.com, BANJARBARU – Mengantisipasi lonjakan penumpang, Angkasa Pura I resmi memperpanjang jam operasional Bandara Internasional Syamsudin…

Featured-Image
Aktivitas pengguna jasa di Bandara Internasional Syamsudin Noor. Foto: Istimewa

bakabar.com, BANJARBARU - Mengantisipasi lonjakan penumpang, Angkasa Pura I resmi memperpanjang jam operasional Bandara Internasional Syamsudin Noor hingga pukul 19.00 Wita.

Indikasi lonjakan itu terlihat dari jumlah penumpang antara 3 hingga 10 April 2022. Sepanjang minggu pertama Ramadan ini, tercatat 36.463 penumpang telah dilayani.

Rinciannya 18.551 penumpang berangkat dan 17.267 penumpang datang dengan aktivitas penerbangan sebanyak 397 movements.

Sementara kargo Bandara Internasional Syamsudin Noor juga mengalami peningkatan sebanyak 6 persen dari 581.053 kilogram menjadi 616.399 kilogram dari periode sebelumnya.

Berkaca dari data historis tersebut, Angkasa Pura I menyiapkan antisipasi untuk aktivitas pesawat, jumlah penumpang, hingga muatan kargo.

“Sebagai langkah antisipasi, kami menerapkan jam operasional yang lebih panjang mulai pukul 06.00 hingga 19.00 Wita sejak 6 April hingga 13 Mei 2022,” jelas General Manager Bandara Internasional Syamsudin Noor, Dony Subardono, Senin (11/4) sore.

Mereka juga memastikan semua fasilitas bandara beroperasi dengan baik, mulai dari self check in, ruang tunggu, food and beverage, retail, gift shop tenants, hingga hiburan di waktu-waktu spesial.

“Kemudian untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengguna jasa, terutama ketika periode mudik lebaran, kami akan melaksanakan Posko Lebaran 2022,” papar Dony Subardono.

“Dalam giat tersebut, kami akan menggandeng stakeholder terkait seperti TNI, Polri, Kantor Kesehatan Pelabuhan, dan BMKG,” tuntasnya.



Komentar
Banner
Banner