Pemilu 2024

PKS: Anies Sempat Datangi Salim Segaf dengan Nama Cawapres

Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh sempat bertemu dengan Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri

Featured-Image
Arsip foto - Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar (kiri) dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) dalam diskusi Forum Pemimpin Redaksi Indonesia (Forum Pemred) di Jakarta, Jumat (5/8/2022). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/nym/aa.

bakabar.com, JAKARTA - Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh sempat bertemu dengan Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri membawa kabar Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai cawapres.

"Tapi memang Pak Anies dan Paloh sempat menjumpai Ketua Majelis Syuro kami," kata Ketua DPP PKS Al Muzzammil Yusuf di Kantor DPP PKS, Jakarta, Sabtu (2/9).

Al Muzzammil tak merinci kapan pertemuan tiga tokoh tersebut terjadi, namun yang pasti Anies telah mengantongi nama Cawapresnya.

Merespons pertemuan itu, ia mengatakan Salim langsung menggelar rapat bersama para pimpinan PKS lainnya untuk membahas dinamika tersebut.

"Dan dari situ Majelis Syuro kami rapat bicarakan perkembangan terakhir yang ada," tuturnya

Selain itu, Al Muzzammil menilai dinamika yang terjadi belakangan ini seharusnya bisa lancar dan tak sampai terjadi friksi satu sama lain.

Ia meyakini bila dinamika ini dapat dikelola dengan baik, maka tak akan ada masalah sama sekali.

"Setelah kita kelola lebih awal masuk sebagai salah satu partai dalam koalisi dan kita bicarakan. Tapi yang terjadi sudah terjadi," ujarnya.

Sebelumnya, pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar telah dideklarasikan sebagai capres dan cawapres di Pilpres 2024.

Awalnya Anies di dukung oleh PKS, NasDem dan Demokrat. Namun belakangan Demokrat memutuskan untuk keluar dari koalisi lantaran merasa dikhianati terkait pilihan cawapres.

Editor


Komentar
Banner
Banner