Kalsel

Anggarkan 39 Miliar, Dispersip Kalsel Upayakan Peningkatan Kualitas Baca Masyarakat

apahabar.com, BANJARMASIN – Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kalimantan Selatan (Dispersip Kalsel) terus meningkatkan kualitas baca…

Featured-Image
Kepala Dispersip Kalsel, Nurliani Dardie. Foto-apahabar.com/Musnita Sari

bakabar.com, BANJARMASIN – Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kalimantan Selatan (Dispersip Kalsel) terus meningkatkan kualitas baca masyarakat. Tidak main-main, pemerintah bahkan mengeluarkan anggaran hingga 39 Miliar untuk mendukung seluruh sarana dan prasarana di sana.

“Anggaran mengikuti program kita, bukan program mengikuti duit. Kalau kita punya program yang bagus dan mampu meyakinkan para pemangku kepentingan, kenapa tidak,” ucap Kepala Dispersip Kalsel, Nurliani Dardie di sela acara Rapat koordinasi pengembangan perpustakaan se-Kalsel tahun 2019, di Hotel Rattan In 9-10 oktober 2019.

Menurut Nurliani, Dispersip Kalsel memiliki beberapa program terkait gemar membaca. Ini juga menyesuaikan dengan Kalsel Cerdas dan dibantu media dalam mempromosikan kegiatan mereka sebagai daya dukung.

“Sehingga oleh pemangku kepentingan kita diberikan dana yang cukup. Kita bahkan bisa datangkan penulis nasional untuk berbagi bersama penulis banua,” ujarnya
Di awal masa jabatannya dana yang tersedia bermula hanya 7 Miliar saja, seiring waktu menyesuaikan keperluan dan program kerja yang dilaksanakan, anggaran meningkat di angka 39 Miliar rupiah untuk tahun ini.

Dana tersebut sebagian besar digunakan untuk melakukan perbaikan pada perpustakaan yang ada di Kalsel.

“Sesuai keperluan, karena ada rehab total Perpus Palnam, rehab ringan Perpus Tendean dan Depo Arsip di Banjarbaru,” sebutnya

Pembangunan ini rencananya masih akan terus berlanjut hingga tahun depan. Dia memperkirakan masih akan memerlukan dana dengan nilai yang tidak jauh berbeda.

“Tahun depan akan dilanjutkan pembangunan Depo Arsip, rehab atap bubungan tinggi, perpustakaan di Tendean dan ruang pembinaan. Karena atapnya pada bocor,” ungkapnya.

Meski mengeluarkan biaya yang tidak sedikit, namun hasil yang dicapai cukup memuaskan baginya. Terbukti, minat baca dan pengunjung di Perpus Palnam semakin meningkat setiap harinya.

“Minat baca sudah bagus, bisa dilihat dari pengunjung yang datang. Hampir setiap hari sekolah-sekolah datang,” tutur dia.

Baca Juga: Dorong Gemar Membaca, Dispersip Kalsel Gelar Sosialisasi di MAN 2 Model Banjarmasin

Baca Juga: Ikatan Pustakawan Indonesia Kalteng Puji Dispersip Kalsel

Reporter: Musnita Sari
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner