Hot Borneo

Akhir Ramadan, Kejari HSS Khataman Alquran Bersama Santri Ponpes Minhajul Abidin Telaga Bidadari

apahabar.com, KANDANGAN – Kejaksaan Negeri Hulu Sungai Selatan (Kejari HSS) melaksanakan khataman Alquran menjelang akhir bulan…

Featured-Image
Kejari HSS khataman Alquran bersama para santri Ponpes Minhajul Abidin. Foto-apahabar.com/Nuha

bakabar.com, KANDANGAN – Kejaksaan Negeri Hulu Sungai Selatan (Kejari HSS) melaksanakan khataman Alquran menjelang akhir bulan suci Ramadan 1443 Hijriah, Jumat (29/4).

Khataman Alquran ini digelar secara sederhana bersama para santri Pondok Pesantren (Ponpes) Minhajul Abidin Telaga Bidadari di Musala Kejari HSS.

Kepala Kejari HSS, Nul Albar menyampaikan bahwa pengajian bersama para santri merupakan salah satu rutinitas dalam bulan Ramadan supaya pegawainya lebih bertaqwa kepada Allah SWT.

“Kami harapkan dengan dilakukan secara rutin, para pegawai Kejari HSS bisa disiplin dan menjaga diri dalam pelaksanaan tugas,” kata Nul Albar.

Meski pengajian dilaksanakan di Musala yang terletak di bagian belakang kantor, pengeras suara disambung pada bagian dalam sehingga seluruh pegawai Kejari HSS bisa mendengar lantunan ayat suci yang dibacakan.

Selain kegiatan membaca Alquran, pihaknya juga mengadakan tausiyah sekaligus tanya jawab selama bulan Ramadan setelah salat zuhur bersama pimpinan Ponpes Minhajul Abidin.

“Jadi pertanyaan-pertanyaan yang masih kita belum tau bagaimana syariatnya bisa langsung bertanya dan dijawab,” terang Nul Albar.

Sementara itu jika hari biasa, pihak Ponpes Minhajul Abidin Desa Telaga Bidadari, Kecamatan Sungai Raya ditunjuk untuk memimpin salat di musala Kejari HSS.

“Kalau di luar bulan Ramadan, mereka memimpin salat di mushala kita,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner