Nasional

Agenda Tahunan, HMA FEB ULM Gelar Welcome to Accounting Society 2023

Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HMA) Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Lambung Mangkurat (ULM) melaksanakan kegiatan Welcome to Accounting S

Featured-Image
Agenda tahunan, HMA FEB ULM Banjarmasin gelar Welcome to Accounting Society 2023. Foto-apahabar.com/ist

bakabar.com, BANJARMASIN - Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HMA) Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Lambung Mangkurat (ULM) melaksanakan kegiatan Welcome to Accounting Society (WAS) 2023.

Mengusung tema ‘Realizing Harmony and Enthusiasm to Start a New Journey in the Accounting Society’, kegiatan ini bertempat di Gedung Balairung Sari Taman Budaya Banjarmasin, Minggu (3/9/2023) tadi.

Perlu diketahui, WAS 2023 sendiri adalah program kerja dari Himpunan Mahasiswa Akuntansi FEB ULM.

Program kerja ini bertujuan untuk menyambut mahasiswa baru dan memberikan antusiasme kepada mahasiswa baru S1 Akuntansi 2023.

Dalam pelaksanaannya, rangkaian acara WAS 2023 terdiri dari talkshow dosen dan alumni berprestasi, games, pentas seni, dan pemilihan komisaris tingkat angkatan 2023.

Acara WAS yang selalu digelar tiap tahun yang didukung penuh bakabar.com ini diharapkan dapat meningkatkan motivasi para mahasiswa baru dalam menjalani perkuliahan kedepannya.

Tahun ini WAS 2023 dapat terselenggara dengan lancar dan meriah yang tentunya tak lepas dari support banyak pihak.

Salah satu support yaitu dari OJK dan Bank Kalsel, serta beberapa sponsorship dan media partner yang turut mempublikasikan acara WAS 2023 ke khalayak ramai.(*)

Baca Juga: Pengabdian ke Masyarakat, FEB ULM Optimalkan Potensi Desa Wisata Riam Bidadari Tabalong

Editor


Komentar
Banner
Banner