Kalsel

Ada Aksi Demo 5 Ormas Sambut Dewan Baru

apahabar.com, BANJARMASIN – Pelantikan anggota DPRD Kalsel yang baru periode 2019-2024 sudah di depan mata. Prosesi…

Featured-Image
Para anggota DPRD Kalsel terpilih mengikuti gladi pengambilan sumpah janji di Ruang Paripurna DPRD Kalsel, Sabtu (7/9). Foto-apahabar.com/Rizal Khalqi

bakabar.com, BANJARMASIN - Pelantikan anggota DPRD Kalsel yang baru periode 2019-2024 sudah di depan mata. Prosesi pengambilan sumpah dan jabatan para wakil rakyat ini tentu menjadi pusat perhatian banyak pihak.

Dari kabar yang diterima bakabar.com, pelantikan Senin 9 September 2019 di Gedung DPRD Kalsel, Jalan Lambung Mangkurat Banjarmasin akan diwarnai aksi demo.

Kepala Bagian Persidangan dan Risalah Sekretariat DPRD Kalsel, M Jaini mengakui kalau sudah ada laporan 5 organisasi kemasyarakatan (ormas) yang bakal menggelar aksi demo pada pelantikan nanti.

Bakal turunnya pendemo ke DPRD Kalsel diumumkan Jaini saat gladi, Sabtu (7/9/2019).

“Untuk informasi tambahan, bapak ibu sekalian, nanti hari pelantikan akan ada aksi demo oleh 5 ormas," ujar Jaini saat gladi pelantikan sumpah janji anggota DPRD Kalsel.

Pada kesempatan itu ia juga menyampaikan, seluruh anggota DPRD Kalsel lama dan baru diundang.

Paripurna istimewa tersebut akan ada pembacaan Surat Keputusan (SK) Kemendagri perihal pembebas tugasan dan penetapan anggota DPRD Kalsel baru.

Pelantikan juga mengundang seluruh Kepala Daerah Bupati dan Walikota se Salsel. Serta Forum Koordinsi Kepala darah (Forkopinda).

Sebelum dilantik, para anggota DPRD Kalsel diharuskan datang 30 menit sebelum prosesi pelantikan digelar, yakni pukul 10.00 Wita.

Dari 55 anggota DPRD Kalsel baru, akan ada satu anggota yang maju mewakili untuk pasangan pin kehormatan setelah pengambilan sumpah janji jabatan.

Baca Juga: TNI dan Satgas Siaga Karhutla di Bandara Syamsudin Noor

Baca Juga: Datang ke Banjarmasin, Sri Sultan HK Diservis Paman Birin

Reporter: Rizal Khalqi
Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner