Kalsel

Unjuk Rasa di Depan Hotel A Berjalan Damai, Kapolresta Banjarmasin Sampaikan Apresiasi

apahabar.com, BANJARMASIN – Aksi menolak Omnibus Law Cipta Kerja oleh BEM se-Kalimantan Selatan di bundaran depan…

1000 personel gabungan dari polisi dan TNI diturunkan untuk melakukan pengamanan unjuk rasa. Foto-Riyad

apahabar.com, BANJARMASIN – Aksi menolak Omnibus Law Cipta Kerja oleh BEM se-Kalimantan Selatan di bundaran depan Hotel A Banjarmasin pada Rabu (28/10) bubar tepat waktu yakni pukul 18.00 Wita.

Pantauan apahabar.com, aksi ratusan mahasiswa itu berjalan dengan kondusif. Satu persatu mahasiswa dipersilahkan untuk menyampaikan orasinya.

Atas kondusifnya aksi sore itu, Kapolresta Banjarmasin, Kombes Rachmat Hendrawan pun kembali mengucapkan terima kasih kepada para mahasiswa.

“Terima kasih saya ucapkan kepada mahasiswa yang telah menjaga kondusifitas kota Banjarmasin,” ujarnya.

Pada aksi tersebut, 1000 personel gabungan dari polisi dan TNI yang diturunkan untuk melakukan pengamanan.

Tuntutan yang dibawa para mahasiswa masih sama seperti aksi demonstrasi sebelumnya. Mereka menolak UU Cipta Kerja dan meminta Presiden Jokowi menerbitkan Perppu.