News

Sinyal Kenaikan Suku Bunga AS Makin Kencang

apahabar.com, JAKARTA – Gubernur Bank Sentral The Federal Reserve Jerome Powell makin gesit akan menaikkan suku…

Oleh Syarif
Kenaikan suku bunga AS makin kencang. Foto-Ilustrasi/Istimewa

apahabar.com, JAKARTA – Gubernur Bank Sentral The Federal Reserve Jerome Powell makin gesit akan menaikkan suku bunga. Sikap Powell jauh berbeda dibandingkan sebelumnya, awalnya dia selalu mengatakan akan mengatur siklus kenaikan suku bunga secara bertahap.

Rabu kemarin, Powell mengisyaratkan kenaikan suku bunga pertamanya dalam keterangannya usai pertemuan penetapan kebijakan Fed Januari.

“Kita harus, seperti yang telah saya sebutkan, gesit tentang hal ini (kenaikan suku bunga). Ekonomi kali ini sangat berbeda,” kata Powell dilansir dari Reuters, kutip Detik.com, Kamis (27/1).

Powell menjelaskan mengapa dia dengan sangat gesit akan menaikkan suku bunga. Menurutnya saat ini inflasi jauh lebih tinggi dan pasar tenaga kerja jauh lebih kuat daripada ketika Fed melakukan kenaikan suku bunga terakhir pada dekade sebelumnya.

Kemudian, dari Desember 2015 hingga 2018, The Fed tidak pernah melakukan kenaikan suku bunga kurang dari tiga bulan dan tidak pernah menaikkan suku bunga target lebih dari seperempat poin persentase pada satu waktu.

Saat ini, inflasi mendekati level tertinggi selama 40 tahun dan tingkat pengangguran yang berada di level 3,9%.

“Saat kami bekerja melalui ini, pertemuan demi pertemuan, kami menyadari bahwa ini adalah ekspansi yang sangat berbeda. Perbedaan itu mungkin tercermin dalam kebijakan yang kami terapkan,” kata Powell.

Ekonom Jefferies Aneta Markowska dan Thomas Simons menilai Powell tak sedikitpun melakukan kebijakan bertahap pada siklus kenaikan suku bunga.

“Powell memberikan omong kosong pada semua jenis panduan terukur atau bertahap, karena prospek ekonomi terlalu tidak pasti,” ujar mereka berdua dalam salah satu catatannya.