Kalsel

Asyik Nyabu di Warnet, Tiga Pemuda Martapura Diamankan

apahabar.com, MARTAPURA – Tiga pemuda di Martapura berhasil diamankan kepolisian setempat, terkait pengunaan narkoba berupa sabu….

Anggota Polsek Martapura Kota saat mengamankan tersangka di lantai dua sebuah warnet di Jalan Manteri Empat, Martapura. Foto- Polsek Martapura Kota for apahabar.com.

apahabar.com, MARTAPURA – Tiga pemuda di Martapura berhasil diamankan kepolisian setempat, terkait pengunaan narkoba berupa sabu.

Dua di antaranya, sedang asyik mengkonsumsi di warung internet (warnet) Jl Menteri Empat, Martapura, Kabupaten Banjar. Sedangkan satunya lagi merupakan kurir narkoba.

Mereka diamankan pada Rabu (4/3) sekitar pukul 22.00 Wita lalu. Ketiga tersangka tersebut diketahui berinisial EG (24) dan MR (25) sebagai pengguna sabu-sabu. Sementara MH (27) selaku kurir barang haram tersebut.

“Mereka mengisap sabu-sabu di sebuah warnet di lantai dua. Saat petugas datang mereka sedang asyik mengisap sabu, tanpa sadar bahwa ada aparat kepolisian datang karena berpakaian preman,” ujar Kapolsek Martapura Kota, AKP Boma Wedhayanto Purnomo kepada apahabar.com, Kamis (5/3).

Ia melanjutkan, seorang kurir juga masih belum beranjak usai mengantarkan sabu. Alhasil polisi meringkus ketiganya.

“Saat itu tersangka mengisap sabu secara langsung melalui pipet tanpa menggunakan bong,” terang Boma.

Saat ditanyai petugas, keduanya mengaku baru mengisap sebanyak dua kali.

Saat penggerebekan tersangka, suasana warnet yang semula ramai sempat hening.

“Dalam penggerebekan, tidak memakan waktu lama, 3 orang tersangka ini tidak melakukan perlawanan kepada petugas,” beber Boma.

Boma menjelaskan, awal mula pengrebekan lantaran adanya laporan, bahwa dalam warnet tersebut ada pemuda yang mengisap sabu-sabu.

“Pada saat itu kami mendapatkan laporan dari masyarakat. Selanjutnya langsung kita menerjunkan empat anggota untuk mengamankan tersangka,” tuturnya.

“Tiga orang tersangka kemudian kami bawa ke Mapolsek untuk dimintai keterangan lebih lanjut,” terangnya AKP Boma.

Dari tangan tersangka, anggota Polsek Martapura Kota menyita barang bukti berupa 1 buah pipet, 1 buah pematik api berwarna biru yang sudah dimodifikasi, 1 klip sisa sabu, serta alat hisap lainnya.

Baca Juga: Sopir di Banjarmasin Nangis Saat Terciduk Bawa Sabu

Bac Juga: Simpan Sabu, Pria dari Kelayan B Melenggang ke Penjara

Baca Juga: Pesta Sabu, 2 Orang Pengusaha Ditangkap di Apartemen

Reporter: AHC 15
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin