Kalsel

Pagi Ini Distribusi Air PDAM Bandarmasih Terganggu Selama 6 Jam, Berikut Wilayah Terdampak

apahabar.com, BANJARMASIN – Warga Kota Banjarmasin bakal mengalami gangguan air bersih PDAM Bandarmasih selama 6 jam,…

Featured-Image
Ilustrasi perbaikan pipa PDAM Bandarmasih. Foto-apahabar.com/dok

bakabar.com, BANJARMASIN – Warga Kota Banjarmasin bakal mengalami gangguan air bersih PDAM Bandarmasih selama 6 jam, Sabtu (6/11).

Hal ini dalam rangka meningkatkan pelayanan ke pelanggan, PDAM Bandarmasih pun melaksanakan pekerjaan Rehab Pipa Inlet Reservoir Booster Banua Anyar.

Pipa Steel Three Layer Diameter 300 mm ini berlokasi di Jalan Pangeran Hidayatullah.

"Waktu off Pompa : 09.00 sampai 15.00 WITA atau 6 jam," ujar Humas PDAM Bandarmasih, M Nur Wakhid, Sabtu (6/11).

Adapun pekerjaan perbaikan tersebut akan berdampak pada penurunan distribusi air hingga mati total di beberapa wilayah.

Khusus di Banjarmasin Utara, di antaranya Sungai Andai, Sungai Jingah, Sungai Gampa, Sultan Adam, Sungai Miai, Cemara, Prumnas, Kayutangi sebelah kanan dan sekitarnya.

"Pemulihan distribusi air akan berlangsung secara bertahap setelah perbaikan selesai dilaksanakan," pungkasnya.

Bagi pelanggan yg memerlukan air dengan mobil tangki bisa menghubungi : Call Center PDAM Bandarmasih 0511 3252541.
WhatsApp Center 0811-5151-46.

Komentar
Banner
Banner