bakabar.com, BANJARMASIN – Penyebab kematian lelaki paruh baya tertutup payung merah di Jalan Gunung Sari, Teluk Dalam, Banjarmasin mulai terungkap.
Kematian Abdul Hadi (45) warga Kelayan, Banjarmasin Selatan itu diduga karena faktor kelelahan.
“Tadi dia (Almarhum, red) pingsan. Lalu langsung diperiksa petugas kesehatan dari Puskesmas dan dinyatakan telah meninggal dunia. Kemungkinan besar karena kelelahan,” ucap pemilik rumah tempat mendiang menghembuskan nafas terakhir, Rahmiyati kepada bakabar.com, Sabtu (3/10) siang.
Sebelumnya, Rahmiyati menceritakan kronologis lengkap kejadian tersebut.
Sekira pukul 10.00 WITA, mendiang datang ke rumahnya dan meminta pekerjaan.
Lantaran kasihan, Rahmiyati memberikan pekerjaan kepada mendiang untuk membersihkan rumput yang ada di samping rumah.
Setelah bekerja selama kurang lebih 30 menit, secara tiba-tiba mendiang pingsan.
Kemudian petugas kesehatan dari puskesmas langsung datang memeriksa dan dinyatakan meninggal dunia.
“Padahal sudah kami beri air untuk minum,” kata Rahmiyati.
Sementara itu, sang mertua mendiang, Hj Samsiah mengungkapkan, menantunya sudah memiliki riwayat penyakit seperti darah tinggi, rematik, dan kolestrol.
“Jadi sebelumnya dia pernah dibawa ke rumah sakit untuk berobat,” tandas Hj Samsiah.
Mendiang sendiri meninggalkan satu istri dan satu anak yang sudah berusia 17 tahun.