Kalsel

Warga Riau Keturunan Banjar Pulang Kampung, Hadiri Haul Guru Sekumpul

apahabar.com, BANJARMASIN – Tak hanya masyarakat Kalimantan Selatan yang menyambut suka cita pelaksanaan Haul ke 15…

Featured-Image
Rombongan asal Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau memastikan diri hadir pada haul Abah Guru Sekumpul ke 15. Foto-Ig @banjarmasinberkah

bakabar.com, BANJARMASIN – Tak hanya masyarakat Kalimantan Selatan yang menyambut suka cita pelaksanaan Haul ke 15 ulama kharismatik KH Muhammad Zaini bin Abdul Ghani atau Abah Guru Sekumpul, ada banyak warga dari luar pulau hingga luar negeri yang turut datang dalam peringatan tahunan tersebut.

Jemaah dari berbagai daerah di Indonesia mulai berdatangan menyemarakkan pelaksanan haul. Salah satunya keturunan urang Banjar di Provinsi Riau atau tepatnya Kecamatan Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir.

Rombongan berjumlah 19 orang ini sudah mendarat di Sekumpul, Martapura sejak kemarin siang, Kamis (27/2). Transit dari Surabaya, rombongan dipimpin KH Nasyani yang merupakan pimpinan Pondok Pesantren Darussalam, Kecamatan Kempes, Kabupaten Indragiri Hilir terbang ke Kalsel untuk memastikan diri hadir di peringatan haul Abah Guru Sekumpul.

“Jemaah dari luar daerah sudah mulai berangkat ke Martapura untuk menghadiri haul Abah Guru Sekumpul. Mari sama-sama kita doakan para jemaah selamat sampai tujuan dan pulang ke kampung masing-masing dengan selamat juga,” tulis akun instagram @banjarmasinberkah yang menginformasikan kedatangan para rombongan Tembilahan datang ke Martapura melalui akunnya.

Kecamatan Tembilahan, Provinsi Riau sendiri cukup dikenal di Bumi Lambung Mangkurat, pasalnya masyarakat di Tembilahan banyak keturunan ‘Urang Banjar’.

Suasana Banjar sangat kental di daerah tersebut. Bahkan, ulama besarnya Syekh Abdurrahman Shiddiq atau yang bergelar Datu Sapat adalah seorang ulama keturunan Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari.

Selain itu, bahasa komunikasi masyarakatnya pun menggunakan bahasa Banjar seperti halnya di tanah Banjar. Tembilahan menjadi kampung orang Banjar yang ada di Provinsi Riau meski masyarakatnya banyak mengaku belum pernah ke Banjarmasin, Kalsel.

Kali ini pada haul Abah Guru Sekumpul, rombongan masyarakat Tembilahan berjumlah 19 orang seakan pulang kampung ke tanah leluhurnya.

“Buhan Inhil di sana mayoritas kula Banjar berataan (Orang Inhil di sana mayoritas keluarga Banjar semua) ” komentar nyaman_olshop di akun @banjarmasinberkah, mengungkapkan orang Tembilahan adalah juga orang Banjar.

Baca Juga: PIL, Korban Suami Mengamuk di Pelaihari Lolos dari Maut

Baca Juga:Visa Ditangguhkan, Ratusan Jemaah di Kalsel Batal Umrah!

Baca Juga: Tubruk Truk Tronton, Warga Anjir Meregang Nyawa

Baca Juga: 35 Rest Area di Tala Siap Tampung Jemaah Haul Guru Sekumpul yang Melintas

Reporter: Ahya Firmansyah
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner