Bank Kalsel

Bayar PDAM dan E- Samsat Bisa Via Mobile Bank Kalsel

apahabar.com, BANJARMASIN – Satu lagi kemudahan jika menggunakan layanan Bank Kalsel. Mobile banking Bank Kalsel merupakan…

Featured-Image
ilustrasi. Foto-MediaBanjarmasin

bakabar.com, BANJARMASIN – Satu lagi kemudahan jika menggunakan layanan Bank Kalsel.

Mobile banking Bank Kalsel merupakan sebuah layanan yang disediakan bank bagi nasabah agar bisa melakukan berbagai transaksi perbankan melalui berbagai fitur pada ponsel pintar.

Aktivitas perbankan bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja selama 24 jam hanya melalui ponsel yang terhubung dengan jaringan internet.

“Salah satu fitur layanan yang tersedia yakni pembayaran PDAM dan E-Samsat seluruh kabupaten/kota dan nasional,” jelas Staf Humas Kelompok Sekretaris Perusahaan Septian Reiswandy.

Caranya terbilang mudah. Cukup install aplikasi M-Banking Bank Kalsel di appstore maupun google store dan ikuti langkah yang tertera.

Dengan adanya fasilitas ini nasabah tidak perlu repot membayar langsung ke kantor PDAM dan Samsat, tapi cukup melalui ponsel.

Baca Juga:Buka Kantor Kas, Cara Bank Kalsel Dukung Kebijakan Pemkab Banjar

Baca Juga:Bayar Pajak Pendapatan dan Perizinan Bisa Lewat Aplikasi Bank Kalsel

Reporter : Rizal Khalqi
Editor : Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner