bakabar.com, BANJARMASIN – Barito Putera telah merampungkan kontrak 25 pemainnya. Dari semua pemain itu, terdapat dua penggawa asal Ternate.
Keduanya sama-sama berposisi sebagai pemain sayap, mereka adalah Ambrizal Umanailo dan Ilham Udin Armayn.
Ambrizal Umanailo, pemain kelahiran 23 tahun silam itu ternyata merupakan keponakan dari kapten Barito Putera, Rizky Rizaldi Ripora.
Umai, begitu ia akrab disapa, mengungkapkan alasannya bergabung ke Laskar Antasari bukan lantaran adanya sang paman. Namun, karena dia merasa dibutuhkan oleh tim Laskar Antasari.
“Sebelumnya dapat telepon dari pelatih dan manajer, mereka membutuhkan tenaga saya di sini, makanya saya mau gabung karena merasa diperlukan. Bukan karena paman,” ungkapnya.
Selain itu, di mata Umai, Barito Putera saat ini merupakan tim yang lebih menghargai pemain-pemain muda.
“Saya ingin progress dan berkembang di sini. Saya lihat kesempatan itu ada. Saya pilih karena Barito benar-benar memberikan menit bermain kepada pemain muda dan berbeda dengan tim yang hanya mengandalkan pemain bintang,” simpulnya.
Eks pemain Borne FC itu juga menilai bahwa Barito Putera merupakan tim yang besar, dipehitungkan dan mau bekerja keras dalam persaingan di kompetisi Liga 1. “Saya melihat tim ini mau berproses untuk berprestasi ke depannya,” ucapnya.
Seperti pemain lain, Umanailo tentunya memiliki target pribadi. Dia menargetkan dapat membela Tim Nasional lewat Barito. “Saya ingin bekerja keras di sini, semoga tim ini bisa menjadi jembatan yang baik untuk saya bisa membela Timnas Indonesia,” harapnya.
Sementara untuk klub, dia menargetkan dapat membawa Barito Putera menjadi tim yang lebih baik dan disegani di persepakbolaan negeri bahkan Asia. “Semoga saya bisa memberikan hal positif untuk Barito,” sebutnya.
Pemain kelahiran 12 Juni 1996 itu sendiri sebenarnya sudah sempat ingin bergabung di Barito Putera sejak tahun 2015. Namun karena ada beberapa halangan dia pun mengurungkan niatnya tersebut. “Dulu sempat diajak Pak Mundari untuk bergabung di Barito dan Tim Pra Pon Kalsel, namun sepertinya masih belum rezeki,” ungkapnya.
Umai senang bisa bergabung di Barito Putera saat ini. Untuk beradaptasi dia mengaku tidak terlalu memiliki kendala berarti. “Tidak ada masalah, banyak teman yang sudah dikenal dan pemain-pemainnya yang lain sangat wellcome,” tuturnya.
Sementara itu, Eks pemain Timnas U19, Ilham Udi Armayn juga mengaku berbahagia bisa bergabung dengan skuat Laskar Antasari. “Ada 4 klub yang menginginkan jasa saya, tapi saya bilang ke agen kalo ingin bergabung ke Barito,” aku Ilham.
“Saya ingin mencari tantangan baru disini. Saya termotivasi membawa tim ini lebih baik lagi,” tambahnya.
Pemain berusia 24 tahun itu pun berharap agar para fans Barito Putera bisa terus memberikan support kepada dirinya agar bisa lekas beradaptasi dengan gaya melatih Coach Djadjang Nudjaman.
“Saya belum pernah dilatih beliau, semoga bisa cepat beradaptasi dengan filosofi Coach Djanur,” imbuhnya.
Kendati demikian, Ilham mengaku bahwa di Barito Putera suasananya sangat nyaman dan support yang diberikan rekan lainnya sangat baik.
“Alhamdulillah, suasananya sangat nyaman, pemain, pelatih dan manajemen semuanya menerima saya,” pungkasnya.
Baca Juga: Danilo Sekulic Akui Gabung Barito Putera, Ini Kata Djanur
Baca Juga:Senin, Barito Putera Akan Umumkan Pemain Asing Baru
Reporter: Riyad Dafhi REditor: Ahmad Zainal Muttaqin