Politik

Pilkada Balangan, Golkar Usung Ansharuddin dan Noor Iswan

apahabar.com, BANJARMASIN – Dukungan Partai Golkar kini sudah mengalir pada sepasang calon di Pemilihan Kepala Daerah…

Featured-Image
Bupati Balangan Ansharuddin dalam penyampaian dukungan ke Sahbirin Noor sebagai calon Gubernur Kalsel di aula DPD Partai Golkar Kalsel, Senin (29/7) siang. Foto-apahabar.com/Robby

bakabar.com, BANJARMASIN – Dukungan Partai Golkar kini sudah mengalir pada sepasang calon di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Balangan. Calon itu Ansharuddin dan M Noor Iswan.

Melalui Ketua Harian, Supian HK, DPD Golkar Kalsel akan mengukuhkan dukungan itu bersamaan dengan sejumlah kabupaten lain yang menggelar Pilkada tahun ini.

“Di Balangan aklamasi. Ketua Golkar yang juga petahana (Ansharuddin) dia mendapat dukungan dari sejumlah petinggi partai,” kata Supian HK ditemui bakabar.com Rabu (22/1).

Supian menyebut Ansharuddin nantinya akan bergandengan M Noor Iswan yang juga adalah ketua DPD partai PKS Balangan.

Selain itu, yang menjadi pertimbangan partai mendukung Ansharuddin adalah hasil dari evaluasi, serta survei elektabilitas yang dilakukan oleh pusat.

Ansharuddin disebut meraih peringkat yang cukup tinggi di hati masyarakat Balangan.

Sebelumnya, 13 Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Golkar bulat mendukung Sahbirin Noor sebagai calon gubernur Kalsel di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalsel, 2020 mendatang.

Dari deklarasi DPD Golkar di 13 kabupaten/Kota se-Kalsel itu ada nama Ansharuddin, selaku Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Balangan, Ansharuddin.

Sebagai gantinya, Ansharuddin meminta restu Paman Birin, panggilan karib Sahbirin, untuk menggunakan perahu berwarna kuning yakni Golkar di Pilbup nanti.

"Kita mendukung Sahbirin Noor untuk maju kembali sebagai Gubernur Kalsel. Tapi kita juga meminta agar didukung untuk maju kembali sebagai bupati Balangan," ujar Ansharuddin kepada bakabar.com di sela penyampaian dukungan, di aula DPD Partai Golkar Kalsel, Juli 2019 silam.

Pada Pemilu 2019 baru tadi Golkar berhasil meraih enam kursi legislatif di Kabupaten Balangan, atau meningkat satu kursi dibanding Pemilu 2014 silam.

Alhasil Golkar bisa mengusung sendiri calon kepala daerah di Pilkada 2020 mendatang tanpa berkoalisi. "Dan dapat dipastikan saat ini akan menjabat sebagai ketua DPRD Balangan," katanya.

Sebagai petahana, ia berharap mampu melanjutkan pembangunan yang masih belum selesai di Bumi Sanggam, sebutan Balangan.

Baca Juga:Maju Pilbup, 'Bos Banteng' Kotabaru Menanti Restu Megawati

Baca Juga:Direstui Golkar Maju Pilbup Banjar, Begini Sikap H Rusli

Reporter: Rizal Khalqi
Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner