Kalsel

Merasa Risih, Ketua Komisi II DPRD Kalsel Tegur Pejabat Samsat Marabahan Saat Rapat

apahabar.com, BANJARMASIN – Komisi II DPRD menggelar rapat koordinasi bersama seluruh jajaran Samsat se Kalsel di…

Featured-Image
Kepala UPPD Samsat Marabahan Faisal Rumiasi berbicara dengan orang di belakangnya saat rapat koordinasi berlangsung. Foto-apahabar.com/Rizal Khalqi

bakabar.com, BANJARMASIN – Komisi II DPRD menggelar rapat koordinasi bersama seluruh jajaran Samsat se Kalsel di Aula HM Ismail Abdullah, Senin (27/1).

Saat rapat koordinasi berlangsung, Ketua Komisi II DPRD Kalsel Imam Supartowo tiba-tiba menengur Kepala UPPD Samsat Marbahan, Faisal Rumiasi.

Iman merasa risih, karena yang bersangkutan sedang ngobrol saat rapat sedang mendengarkan pemaparan UPPD kabupaten lain. “Tolong di simak,” tegur Imam.

Baca Juga: Jadi Tersangka, Ketua KPU Banjarmasin Masih Tetap Ngantor

Imam nampak berang, karena yang bersangkutan terlihat asyik berbicara dengan beberapa orang di sekitarnya.

Dari pantauan bakabar.com, Faisal sesekali memutarkan kursi untuk ngobrol dengan ASN lain di belakangnya.

Imam mengingatkan bahwa saat ini sedang rapat di DPRD Kalsel dan meminta pejabat Samsat itu ikut mendengarkan laporan Samsat dari Kabupaten lain.

Baca Juga: Dewan Sesalkan PT Smart Manfaatkan Pelabuhan PPI di Kotabaru

Saat ini DPRD Kalsel sedang mendengarkan berbagai persoalan yang membelit Samsat di 13 Kabupaten/Kota.

Dalam rapat yang di mulai sejak pukul 13.00 Wita itu, terungkap banyak persoalan yang dirasakan UPTD Bakeuda ini.

Mulai dari target pendapatan belum tercapai, hingga ‘kecemburuan’ perpedaan fasilitas dan sarana masing-masing. Mereka mengeluh dan menuntut keseragaman serta perlakuan adil.

Baca Juga: Resmi, Polisi Tetapkan Ketua KPU Banjarmasin Tersangka Pencabulan

Reporter: Rizal Khalqi
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner