Kalsel

4 Kali Berturut-turut Pemkab Banjar Mendapat Penghargaan SAKIP

apahabar.com, MARTAPURA – Kabupaten Banjar kembali meraih penghargaan Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dari…

Featured-Image
Sekda Banjar H Mokhamad Hilman saat menerima penghargaan SAKIP dari Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan (RBKUNWAS) Kemenpan RB, Muhammad Yusuf Ateh, di Inaya Putri, Provinsi Bali, Senin (27/1). Foto-Diskominfo Banjar for apahabar.com

bakabar.com, MARTAPURA – Kabupaten Banjar kembali meraih penghargaan Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dari Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara, Reformasi Birokrasi (KemenPAN RB).

Penghargaan tahun 2020 ini merupakan yang keempat diterima secara berturut-turut di masa kepemimpinan Bupati Banjar KH Khalilurrahman bersama H Saidi Mansyur.

Sekretaris Daerah (Sekda) Banjar H Mokhamad Hilman yang menerima langsung dari Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan (RBKUNWAS) Kemenpan RB, Muhammad Yusuf Ateh, di Inaya Putri, Provinsi Bali, Senin (27/1).

Pada evaluasi tahun ini, Pemerintah Kabupaten Banjar kembali menerima SAKIP dengan nilai B, sama seperti tahun sebelumnya.

Menurut Muhammad Yusuf Ateh, setiap tahun Kemenpan-RB melaksanakan evaluasi atas implementasi SAKIP pada seluruh kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah, untuk mengukur perkembangan implementasi SAKIP serta melakukan pembinaan yang berkesinambungan di seluruh instansi pemerintah.

Selain itu, lanjutnya, rapor SAKIP bukan hanya menitikberatkan pada nilai yang diberikan, namun juga menunjukkan bagaimana kemampuan instansi pemerintah dalam melakukan pengelolaan penggunaan anggaran, sehingga dapat dipertanggungjawabkan demi memberikan pelayanan dan kemanfaatan bagi masyarakat.

"Ini merupakan tantangan bagi pemerintah di tengah keterbatasan anggaran, bagaimana menggunakan anggaran dengan lebih efektif dan efisien,” ujar Yusuf Ateh.

“Pak Presiden RI Joko Widodo menekankan penggunaan harus berorientasi hasil yang bisa mensejahterakan rakyat, salah satunya adalah perbaikan perencanaan anggaran hingga pelaksanaannya," sambungnya lagi.

Melalui SAKIP Kemenpan-RB berusaha mendorong instansi pemerintah untuk pencapaian prioritas pembangunan Nasional, melalui perencanaan dan penganggaran yang terintegrasi dan efektif sekaligus efisien.

Sekda Banjar Mokhamad Hilman menyatakan bersyukur atas penghargaan SAKIP yang keempat kalinya diterima Kabupaten Banjar.

“Itu semua atas arahan Pak Bupati H Khalilurrahman serta kerjasama rekan-rekan di SKPD," tandasnya.

Ditambahkannya, Bupati beserta jajaran di Pemkab Banjar terus berupaya meningkatkan pelayanan dan menyejahterakan masyarakat dengan penggunaan anggaran yang efektif dan efisien.

Baca Juga:Jadi Tersangka Pencabulan, Nasib Gusti Makmur di Ujung Tanduk

Baca Juga:TNI AL di Kotabaru Waspadai Wabah Virus Corona

Reporter: Ahc22
Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner