Pemko Banjarbaru

Memajukan Pembangunan di Banjarbaru Melalui Safari Jumat

apahabar.com, BANJARBARU – Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarbaru menggelar Safari Jumat, bertempat di Masjid Al Miftah, Jalan…

Featured-Image
Pemkot Banjarbaru menggelar Safari Jumat di Masjid Al Miftah, Jalan Perambaian III, Kecamatan Banjarbaru Utara. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARBARU – Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarbaru menggelar Safari Jumat, bertempat di Masjid Al Miftah, Jalan Perambaian III, Kelurahan Sungai Ulin, Kecamatan Banjarbaru Utara.

“Ada sekitar 107 masjid yang sudah terdata di Pemerintah Kota Banjarbaru,” ucap Wali Kota Banjarbaru, Nadjmi Adhani melalui siaran pers yang diterima bakabar.com, Jumat (6/12) sore.

Selain Safari Jumat, Pemkot Banjarbaru juga rutin menggelar salat subuh berjemaah. Dengan bertemu masyarakat secara langsung, Nadjmi berharap dapat menyerap aspirasi masyarakat.

“Termasuk saran ataupun masukan tentang pembangunan di Banjarbaru,” bebernya.

Menurutnya, kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat akan membangun pembangunan di Banjarbaru kian berkembang.

“Terima kasih kepada tokoh-tokoh kita, karena sudah memberikan masukan ataupun kritik yang baik,” tegasnya.

Pada kesempatan itu, Nadjmi Adhani menyerahkanbantuan dancinderamata kepada PengurusMasjid Al-Miftah.

Baca Juga: Tim Sandiaga Salahudin Uno Sambangi Banjarbaru

Baca Juga: Pemkot Banjarbaru Gelar Pelatihan Pembuatan Kue Berbasis Teknologi

Reporter: Muhammad Robby
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner