Kalsel

Polsek BAS Barabai Pasok Sembako ke Sebuku

apahabar.com, BARABAI – Anggota Polsek Batang Alai Selatan (BAS) Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) ikut berpartisipasi…

Featured-Image
Kapolsek BAS, Iptu Budiyono menyerahkan bantuan sembako kepada BPK Desa Rangas untuk disumbangkan kepada korban kebakaran di Pulau Sebuku, Kotabaru./foto Husaini for apahabar.com

bakabar.com, BARABAI – Anggota Polsek Batang Alai Selatan (BAS) Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) ikut berpartisipasi membantu korban kebakaran di Pulau Sebuku, Kotabaru.

“Bantuan berupa sembako. Sudah kita serahkan ke BPK di Desa Rangas,” kata Kapolsek BAS, Iptu Budiyono kepada bakabar.com, Selasa (26/11).

BPK Rangas, lanjut Kapolsek, akan menyerahkan bantuan ke Kabupaten HST untuk dikumpulkan. Kemudian didistribusikan ke Pulau Sebuku yang direncanakan pada 28 November ini.

“Semoga dengan bantuan itu dapat meringankan beban saudara kita yang tertimpa musibah di sana,” kata Budiyono.

Adapun barang yang diserahkan para anggota Polsek BAS berupa sembako yakni, beras dan mie instan.

Diberitakan media ini sebelumnya, kebakaran hebat melanda Desa Sungai Bali, Kecamatan Pulau Sebuku, Kotabaru, Sabtu (23/1) malam.

Sebanyak 200 dari 300 buah rumah warga hangus dilahap si jago merah. Akibatnya 270 keluarga kehilangan tempat tinggalnya.

Informasi warga yang didapat bakabar.com, awal mulai api berasal dari rumah yang sedang ditinggal pemiliknya di RT 1.

Sekitar pukul 20.00 api merambat dengan cepat hingga membakar rumah warga yang rata-rata terbuat dari kayu. Api baru dapat dikuasai sepenuhnya sekitar pukul 03.00 dini hari.

Rata-rata kepala keluarga di sana tak bisa menyelamatkan harta benda milik mereka. Saat ini, para korban tinggal di pengungsian yang berada di Kantor kecamatan setempat.

Warga disebut sangat memerlukan bahan pangan, pakaian, selimut, perlengkapan bayi, perlengkapan wanita, dan terpal.

Baca Juga: PDAM Bersujud Serahkan Dana untuk Korban Kebakaran Pulau Sebuku

Baca Juga: Sudian Noor Instruksikan Galang Bantuan untuk Korban Kebakaran Pulau Sebuku

Reporter: HN Lazuardi
Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner