Kalsel

Jalan Panjang KJM Bentuk PWI Cabang di HST

apahabar.com, BARABAI – Perjalanan panjang bagi Komunitas Jurnalistik Murakata (KJM) dalam membentuk Cabang Persatuan Wartawan Indonesia…

Featured-Image
Anggota PWI Cabang HST yang baru dibentuk usai PWI Kalsel melakukan audiensi dengan Bupati HST, HA Chairansyah. Foto-Istimewa

bakabar.com, BARABAI - Perjalanan panjang bagi Komunitas Jurnalistik Murakata (KJM) dalam membentuk Cabang Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) di Hulu Sungai Tengah (HST).

Usaha tak sia-sia, setelah beberapa kali berembuk antara anggota KJM yang terdiri dari Aang Maturidi, Syarifuddin, Dillah, Taupik, Wahyu dan Lazuardi dan Eka serta kawan-kawan lainnya dengan bagian Humas Setda HST yang dikepalai, M Ramadhan.

Beberapa kali melakukan audiensi dengan Bupati HST, bahkan harus bolak-balik Barabai-Banjarmasin untuk mengurus pembentukan PWI di HST sebagai perpanjangan organisasi dari PWI Kalsel.

Kemarin, (Senin, 11/11/2019) menjadi catatan sejarah terbentuknya PWI Cabang HST sekaligus struktur organisasi yang diketuai oleh wartawan Senior dari Kalimantan Post, Syarifudin alias Ari bagi para Jurnalis dari berbagai media di HST.

Kepengurusan PWI HST itu terbentuk usai Ketua PWI Kalsel melakukan audiensi sekaligus musyawarah Pembentukan PWI cabang dengan Bupati HA Chairansyah dan Sekda HA Tamzil pada sebuah rumah makan di Barabai, Senin (11/11) siang.

"Luar biasa komitmen Pimpinan Daerah HST, ada Bupati, Sekda, Kabag Humas, ini di luar perkiraan kita," aku Ketua PWI Kalse, Zainal Helmi didampingi Sekretarisnya, Yusni Hardi.

Padahal menurut Helmi, audiensi itu ditujukan untuk meminta komitmen kepala daerah. Namun justru yang didapatkan melebihi dari hal itu hingga terbentuknya kepengurusan.

Pembentukan PWI Cabang, kata Helmi dapat dilakukan karena di dalam Peraturan Dasar Peraturan Rumah Tangga (PDPRT) PWI, wartawan di tingkat kabupaten diperkenankan untuk membentuk cabang dengan 5 wartawan anggota biasa serta 3 pengurus yakni, ketua, sekretaris dan bendahara.

“Selanjutnya kepada Ketua Cabang PWI HST, menunjukkan komitmen untuk membuat kegiatan,” kata Helmi.

Sementara itu, Sekda HST, HA Tamzil mendukung dengan pembentukan PWI di HST. Sebabnya, PWI adalah mitra pemerintah dalam rangka mengawal proses penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan yang sangat berperan aktif.

“Kami mengharapkan kemitraan dan kebersamaan para wartawan dalam bentuk siaran publik yang sifatnya kritik membangun. Namun perlu diingat, check and balancing harus tetap ditegakkan” kata Tamzil.

Sebagai bentuk komitmen Pemkab HST untuk PWI Cabang yang baru terbentuk ini, lanjut Tamzil, pihaknya akan memberikan dukungan terhadap eksistensinya.

“Konkritnya, apa yang bisa kami berikan Insya Allah kami berikan tentunya dengan melihat kemampuan kesiapan daerah kita. Prinsip dasar, kita akan memberikan bantuan yang sifatnya memberikan dukungan,” terang Tamzil.

Terpisah, Ketua PWI Cabang HST, Ari, mengatakan sudah membentuk struktur organisasi, yakni Sekretaris diisi oleh Taufik dari LKBN Antara, Bendahara diisi Aang Maturidi dari Banjar TV.

Sementara pada Bidang Organisasi diisi oleh Dillah dari Barito, Bidang Pendidikan diisi Lazuardi daribakabar.com, Bidang Kesejahteraan diisi oleh Wahyu dari Radar dan Bidang Hukum serta Pembelaan Wartawan diisi Eka dari Banjarmasin Post.

“Ke depannya kita akan bersinergi dengan pemerintah daerah. Dan melakukan kegiatan-kegiatan yang berkaitan jurnalistik untuk SKPD-SKPD dan Pelajar di HST serta mensejahterakan wartawan,” ujar Ari.

Musyawarah pembentukan PWI Cabang HST saat itu dipimpin oleh Ketua PWI Kalsel dan Sekretarisnya serta disaksikan oleh Bupati HST, Sekda, Humas Polres HST dan Penerangan dari Kodim 1002 Barabai.

Baca Juga: Apeksi Dukung Anugerah Kebudayaan PWI Pusat

Baca Juga: HPN 2020 di Kalsel, PWI Siapkan Penghargaan untuk Kepala Daerah

Reporter: HN Lazuardi
Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner