bakabar.com, KOTABARU – Kapal feri penyeberangan jurusan Teluk Gosong – Pulau Sebuku Kotabaru yang baru saja dioperasikan kembali harus dihentikan untuk sementara karena sedang dalam masa pemeliharaan.
“Penyeberangan dari Teluk Gosong – Pulau Sebuku dihentikan sementara sampai kapal selesai docking,” ungkap Manager Usaha PT. ASDP Cabang Batulicin, Arif Budiman, Senin (28/10) kemarin.
Proses docking kapal diperkirakan selesai selama 20 hari. Arif menyebut proses pemeliharaan kapal itu dilakukan secara rutin satu tahun sekali. Hal itu dilakukan untuk memastikan kondisi kapal benar-benar aman saat berlayar.
Sementara kapal feri penyeberangan rute Teluk Gosong – Pulau Sebuku milik pemerintah mulai dioperasikan perdana pada 17 Oktober 2019.
Dibukanya rute pelayaran itu disambut gembira oleh masyarakat, khususnya mereka yang mukim di Pulau Sebuku. Sejak adanya kapal tersebut, masyarakat makin mudah menuju pusat kota Kabupaten Kotabaru. Selain itu, tarifnya juga relatif murah.
Baca Juga:Lagi, Kantor DPRD Kalsel Sepi, Ternyata Mereka Lagiâ¦.
Baca Juga: Besok Malam, NSA Project Movement Hadirkan Pertunjukan Gamalan di Taman Budaya
Reporter: Ahc20
Editor: Puja Mandela