Kalsel

Jaga Semangat Persatuan, Pemerintah Berdialog Tematik dengan Warga Meratus

apahabar.com, BARABAI – Mendekati pelantikan Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) pada 20 Oktober nanti, berbagai instansi…

Featured-Image
Danramil memberikan materi wawasan kebangsaan pada masyarakat Meratus, Desa Hinas Kiri di Bala Adat Desa Kiyu, Selasa (15/10). Foto-Indra for apahabar.com

bakabar.com, BARABAI – Mendekati pelantikan Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) pada 20 Oktober nanti, berbagai instansi tengah menggalakkan giat untuk menciptakan situasi keamanan dan ketertiban di masyarakat. Tak terkecuali warga Meratus di Hulu Sungai Tengah.

Melalui kegiatan dialog tematik dari Forum Keserasian Sosial Desa Hinas Kiri, Kecamatan Batang Alai Timur (BAT), diangkatlah tema ‘Menjaga Semangat Gotong Royong Demi Meningkatkan Persatuan dan Persaudaraan’.

“Arahnya ya agar tidak ada lagi perpecahan pada dua kubu waktu Pilpres lalu,” kata Pendamping Keserasian Sosial, Indra Fironi kepadabakabar.comusai berdialog dengan warga Meratus di Balai Adat Desa Kiyo, Selasa (15/10).

Namun yang lebih ditekankan, kata Indra, bagaimana menjaga kearifan lokal warga Meratus. Terutama mencegah konflik sosial.

img

Masyarakat Meratus Desa Hinas Kiri mengikuti dialog tematik yang digelar Forum Keserasian Sosial Desa Hinas Kiri di Balai Adat Desa Kiyu, Selasa (15/10). Foto-Indra for bakabar.com

“Tujuan forum ini sesuai dengan tema, memperkuat semangat gotong royong agar mampu mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan terjadinya konflik serta memberikan solusi untuk mengatasinya,” kata Indra yang dalam dialog forum pada saat itu menjadi moderator.

Indra, Pendamping Komunitas Adat Terpencil (KAT) asal Riau yang dikirim Kemensos RI pada April lalu untuk mendamping warga Meratus di BAT itu berharap masyarakat mampu memahami dan mengetahui dampak yang memicu konflik.

“Seperti hal-hal yang memicu konflik, masyarakat bisa mengantisipasi,” harap Indra.

Pada kegiatan itu pun banyak disampaikan materi-materi yang berkaitan dengan pencegahan konflik. Seperti yang disampaikan oleh pemateri, Danramil, Pendamping KAT, Kabid Sosial Dinsos HST dan Kepala Desa setempat.

Kegiatan itu juga dihadiri seluruh komponen masyarakat yang ada di Hinas Kiri, seperti ketua adat, perangkat desa, pengurus masjid, gereja, serta tokoh masyarakat lainnya.

Baca Juga: Jelang Pelantikan Presiden, Anggota TNI-POLRI di HST Diterjunkan

Reporter: HN LazuardiEditor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner