bakabar.com, BANJARMASIN – Si jago merah kembali mengamuk. Sebuah bengkel kosong di Jalan Gubernur Subarjo, Kelurahan Telaga Biru, Banjarmasin Barat, Rabu (11/09) siang, ludes.
Belum diketahui pasti penyebab kebakaran. Menurut penuturan warga bengkel sudah beberapa bulan belakang tidak beroperasi lagi.
“Sudah sekitar lima bulan sudah tidak beroperasi lagi,” ujar Ketua RT setempat, M. Ringan di lokasi kejadian, kepada bakabar.com.
Dalam kejadian itu, api sempat membubung tinggi lantaran bangunan yang terbuat dari material kayu.
Akibatnya bengkel kosong itu beserta sebuah mobil hangus rata dengan tanah.
Beruntung kesigapan relawan pemadam kebakaran dan sumber air yang tidak sulit. Api mampu dijinakkan sehingga tak sampai merembet ke sebuah mobil truck yang terparkir di sebelahnya.
Baca Juga:ACT Kalsel Ketuk Hati Dermawan untuk Korban Kebakaran Alalak Selatan
Baca Juga: Update Kebakaran Alalak, Wali Kota dan Pimpinan DPRD Banjarmasin Salurkan Bantuan
Baca Juga: Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Lahan di Pengayuan Banjarbaru
Baca Juga:Kebakaran Hebat di Alalak Selatan, Dugaan Kuat Disengaja
Reporter: Riyad Dafhi R.
Editor: Fariz Fadhillah