bakabar.com, BANJARMASIN - Asap masih menyelimuti Kalimantan Selatan. Demikian pantau Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) terkait cuaca hari ini, Selasa (10/9/2019).
Melihat dari situs bmkg.go.id, pagi ini seluruh wilayah di Kalimantan Selatan masih dalam kepungan asap.
Untungnya kondisi berubah memasuki siang harinya. Secara umum Kalimantan Selatan cerah siang ini.
Keadaan tak berlaku malam harinya, sejumlah wilayah masih tetap waspada akan ada kepungan asap. Asap terdeteksi ada di Banjarbaru, Banjarmasin, Batulicin, Kotabaru, Marabahan, Martapura, Pelaihari dan Rantau. Sedang 4 wilayah cerah dan cerah berawan.
Beranjak dini hari, Rabu (11/9/2019) kembali asap menyelimuti seluruh wilayah di Kalimantan Selatan.
Untuk suhu, BMKG melihat daerah ini ada pada tingkatan 22-34 derajat celcius. Kelembaban berada pada kisaran 45 hingga 90 persen.
Baca Juga: SMAN 1 Juai Gelar Ketangkasan Pramuka se-Kabupaten Balangan
Baca Juga: Wajah Baru DPRD Kalsel, Bang Dhin Gagas Diskusi Publik hingga Perkuat Peran Media
Editor: Syarif