Kalsel

Kalimantan Selatan Cerah Hari Ini, Waspada Karhutla 

apahabar.com, BANJARMASIN – Kebakaran hutan dan lahan (karhulta) masih menjadi ancaman. Hal itu memungkinkan karena kondisi…

Featured-Image
Prakiraan cuaca kalsel. Foto-apahabar.com/infogrfis

bakabar.com, BANJARMASIN - Kebakaran hutan dan lahan (karhulta) masih menjadi ancaman. Hal itu memungkinkan karena kondisi cuaca di Kalimantan Selatan cerah hari ini, Senin (2/9/2019).

Ramalan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kalimantan Selatan dari pagi secara umum cuaca di daerah ini cerah. Kondisi ini berlanjut hingga, siang malam, bahkan dini hari, Selasa (3/9/2019).

Untuk suhu secara umum Kalimantan Selatan berada pada tingkatan 23-32 derajat cercius. Sedang kelembaban, BMKG melihat daerah ini berada pada kisaran 60 hingga 95 persen.

Mengenai peluang karhutla, di Kalimantan Selatan masih mengancam Tanah Laut, Banjar, Tapin, Barito Kuala, Balangan dan Kota Banjarbaru.

Hingga saat ini luasan lahan yang terbakar mencapai 1.858,8 hektar. Tak menutup kemungkinan lahan yang terbakar kembali melebar. Makanya warga Kalimantan Selatan wajib meningkatkan kewaspadaan akan bahaya karhutla.

Baca Juga:Per Agustus 2019, Intensitas Kebakaran di Banjarmasin Meningkat 3 Kali Lipat

Baca Juga:Canangkan Minggu Bersih, Warga Perum Kersik Putih Indah Bagi-Bagi Doorprize

Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner