Tak Berkategori

Fikry Minta Radio Sehati Kandangan Jadi Mitra Pemerintah

apahabar.com, KANDANGAN – Stasiun Radio Sehati Kandangan kini sudah mengudara. Stasiun radio tersebut diresmikan oleh Bupati…

Featured-Image
Achmad Fikry saat siaran di Radio Sehati Kandangan. Foto-Istimewa

bakabar.com, KANDANGAN – Stasiun Radio Sehati Kandangan kini sudah mengudara. Stasiun radio tersebut diresmikan oleh Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H. Achmad Fikry, di Jalan Tampang Desa Batang Kulur Kanan, Kecamatan Sungai Raya, Senin (16/09).

Setelah didahului doa bersama, acara peresmian radio milik swasta yang bisa didengarkan di channel 91.5 FM ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bupati didampingi Wakil Bupati, dan anggota DPRD HSS.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penandatangan piagam oleh Bupati, Ketua Asosiasi Radio Siaran Swasta Lokal Indonesia, Direktur Utama dan Penanggung Jawab Radio Sehati Kandangan.

Bupati H. Achmad Fikry mengharapkan radio tersebut dapat menjadi corong informasi dan menjadi mitra pemerintah daerah. Radio Sehati Kandangan juga diharapkan dapat menampung berbagai aspirasi masyarakat HSS. Di tengah persaingan media saat ini, ia yakin radio akan tetap eksis dan tak akan hilang ditelan zaman.

“Kami menganggap keberadaan radio masih sangat efektif, karena masih banyak masyarakat perdesaan yang mendengarkan informasi melalui radio,” katanya.

Hadir pada acara tersebut Wakil Bupati HSS, Syamsuri Arsyad, Anggota DPRD HSS, para pejabat lingkup Pemkab HSS, camat beserta masyarakat setempat.

Baca Juga: Jemaah Haji HSS Tiba, Sekda Langsung Minta Doa Turunkan Hujan

Baca Juga: Hj. Isnaniah Minta TP PKK HSS Tetap Solid

Reporter: Muhammad Fauzi Fadilah
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner