Kalsel

Banjarmasin Dikepung Asap, Perlukah Sekolah Diliburkan?

apahabar.com, BANJARMASIN – Kabut asap mengepung kota Banjarmasin setiap hari. Sehingga, ada wacana untuk meliburkan aktifitas…

Featured-Image
Menara Pandang tampak kabur karena kabut asap yang menyelimuti kota Banjarmasin hari ini, Kamis (12/9/2019). Foto-apahabar.com/Rizal Khalqi

bakabar.com, BANJARMASIN - Kabut asap mengepung kota Banjarmasin setiap hari. Sehingga, ada wacana untuk meliburkan aktifitas sekolah. Bagaimana tanggapan Wali Kota, Ibnu Sina?

Ibnu mengakui, ada usulan yang datang dari warga kota Banjarmasin terkait kabut asap di kota ini. Yakni, meliburkan aktifitas sekolah. Namun, pihaknya masih belum menganggap perlu untuk meliburkannya.

“Menurut kami masih belum sampai level itu, sehingga saya tidak mengeluarkan aturan meliburkan anak-anak sekolah karena menurut kami kondisi ini belum berada di titik rawan,” ujarnya ketika ditemui di acara hari Perhubungan Nasional Tugu 0 KM Banjarmasin, Kamis (12/9) pagi.

Ibnu berharap, kondisi kabut asap ini tidak berlangsung lama dan berkelanjutan. Sebab berkelanjutan, makan akan mengganggu aktifitas masyarakat.

“Warga kota Banjarmasin saya mohon maaf, pagi ini kabut tipis menyelimuti kota, oleh karena itu jaga diri baik-baik,” imbaunya.

Kabut asap di kota Banjarmasin tampak lebih tebal dari biasanya pada Kamis (12/9/2019), meski tidak berpengaruh besar pada jarak pandang.

Baca Juga:Kabut Asap Menebal di Banjarmasin, Liburan Sekolah Tiba?

Baca Juga:Breaking News; Kabut Asap Parah! 7 Penerbangan di Bandara Syamsuddin Noor Delay

Reporter: Rizal Khalqi
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner