bakabar.com, BANJARMASIN – Sunset atau matahari tenggelam seringkali menjadi pilihan untuk menenangkan pikiran di akhir pekan. Indahnya pemandangan seakan membawa kedamaian ke dalam hati.
Di Banjarmasin, sunset bisa dinikmati di Dermaga Banjar Raya yang terletak di Kecamatan Banjarmasin Barat. Selain pemandangan, lokasinya terdapat di daerah yang jauh dari hiruk pikuk perkotaan dan polusi udara.
Dari sisi geografis, lokasinya itu berada di bagian selatan Banjarmasin. Tepatnya bersentuhan langsung dengan Sungai Barito.
“Setiap akhir pekan, jika tidak sibuk, saya mampir ke sana. Entah kenapa setelah dari sana, perasaan tenang,” ujar Rini Mahasiswi Uniska Banjarmasin ini.
Rini mengaku kerap menghabiskan waktunya bersama kerabat untuk sekadar menunggu fenomena alam di dermaga itu.
Warga Jalan Perdagangan ini bahkan rela sejak pukul 17.30 Wita bertahan. Tujuannya tidak lain, demi menyaksikan proses perpaduan cahaya yang dimunculkan sunset.
“Senang aja, rasa menghipnotis untuk setiap akhir pekan ke sana,” ungkapnya.
Selain Rini, banyak warga lain juga sering berkunjung. Salah satunya Haris. Pegawai Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin ini lebih memilih Dermaga, ketimbang Cafe ketika menghabiskan waktu akhir pekan.
Dia dan teman-temannya bersenda gurau, seakan tidak merasa bahwa Senin nanti kembali beraktifitas seperti biasa.
“Bekerja itu Senin, sekarang kita nikmati saja dulu,” ucapnya. Sambil menunggu sunset, ada saja pengunjung yang menyempatkan diri untuk memancing. Dan tidak sedikit pula yang mendapatkan ikan di dermaga itu.
Bagi anda yang tiba-tiba merasa lapar ketika berada di sana, jangan khawatir di tempat ini ada beragam jajanan yang digelar para pedagang kaki lima.
Baca Juga: Tekan Balapan Liar, Polsekta Banjarmasin Timur Giatkan Patroli
Baca Juga: AIMI Kalsel, Tidak Ada Kata Terlambat Sukses Menyusui
Reporter : Bahaudin QusairiEditor: Muhammad Bulkini