Sport

Yoo Jae Hoon Tidak Termasuk 20 Pemain Barito ke Samarinda

apahabar.com, BANJARMASIN – Tidak seperti tiga pemain asing lainnya, Barito Putera kembali tak membawa Yoo Jae…

Featured-Image
Dua pemain asing Barito, Lucas Silva dan Rafael Silva. Foto-Instagram

bakabar.com, BANJARMASIN – Tidak seperti tiga pemain asing lainnya, Barito Putera kembali tak membawa Yoo Jae Hoo menghadapi laga tandang di Shopee Liga 1 2019. Menghadapi Borneo FC, Laskar Antasari bertolak ke Samarinda dengan memboyong 20 pemain terbaiknya.

Dari 20 pemain tersebut, dua posisi kiper kembali diisi Aditya Harlan dan M Riyandi. Kedua pemain ini sebelumnya juga diboyong dalam tiga laga tandang sebelum menghadapi Bali United, tempo hari.

Baca Juga: Tanpa Diego Campos Hadapi Persib, Kalteng Putra Berusaha Bangkit

Sementara tiga pemain asing asal Brasil, masing-masing Arthur Vieira, Lucas Silva, dan Rafael Silva masuk dalam daftar pemain yang diberangkatkan. Meski Arthur Vieira tak dimainkan saat bertanding, namun ia tidak seperti Yoo hanya terpaku tinggal di Banjarmasin.

Yoo Jae Hoon merupakan pemain asing asal Korea Selatan. Meski berstatus pemain asing, namun ia baru sekali diturunkan. Sayang dalam debut perdananya di Liga 1, ia melakukan kesalahan fatal hingga Barito takluk dari Kalteng Putra, 1-2.

Kekalahan itu pula yang membuat Jacksen F Tiago memilih mundur dan melanjutkan karir di Persipura. Lantas, sejak saat itu, Yoo tak pernah mendapatkan tempat utama.

Dalam sesi latihan Laskar Antasari di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Selasa (16/07/2019), nampak Yoo tetap hadir dan ikut berlatih.

Baca Juga: Ini Juara Futsal STKOM Sapta Computer Cup Balangan 2019

Latihan di mulai pukul 07.30 Wita. Hanya latihan ringan dan recovery, setelah menjamu Bali United, Minggu (14/07/2019) malam, di stadiom Demang Lehman, Martapura.

Sebelum berangkat ke Samarinda, Yunan Helmi selaku pelatih kepala tidak terlalu keras menggenjot fisik pemainnya. Karena Yunan tidak mau mengambil resiko kalau ada yang cedera.

“Karena waktu kita sangat mepet, untuk latihan pagi ini kita hanya melakukan recovery saja. Agar semua pemain kembali ke fisik yang lebih bugar lagi,”kata Yunan.

Terlihat ketika latihan pagi tadi Yunan Helmi tidak terlalu banyak memberikan materi untuk menghadapi Borneo FC. “Untuk materi nanti kita paparkan dalam kelas, untuk ke semua pemain-pemain, kita tadi cuma hanya recovery saja,” pungkasnya.

Baca Juga: Barito vs Bali United: Kemenangan Perdana Laskar Antasari

Laskar Antasari bertolak dari Banjarmasin ke Samarinda pukul 13.00 Wita dan sudah tiba di Samarinda, sore tadi. Dalam lawatan kali ini, Barito akan menghadapi Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda.

Berikut 20 pemain yang di boyong:
1. M Riyandi
2. Aditya Harlan
3. Arthur Vieira
4. Dandi Maulana
5. Doni Monim
6. Rony Beroperay
7. Andri Ibo
8. Nazar Nurzaidin
9. Gavin Kwan Adsit
10. Adi Setiawan
11. Paulo Sitanggang
12. Evan Dimas
13. Lucas Silva
14. Prisca Womsiwor
15. Risky Pora
16. Yakob Sauri
17. Samsul Arif
18. Rafael Silva
19. Nazarul Fahmi
20. Ferdiansyah

Reporter: Fathurrahman
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner